Thursday, 25 April 2024
HomeKabupaten BogorVideo Detik-detik Banjir Lumpur di Sukajaya Bogor

Video Detik-detik Banjir Lumpur di Sukajaya Bogor

BOGOR DAILY – Para pemuda di Kampung Ciputih Lebak, Desa Jayaraharja, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor, nampak terlihat bahu membahu membersihkan tumpukan batu yang terbawa banjir pada pukul 16:00 WIB, Senin (11/5/2020).

Dalam video berdurasi 0.22 detik itu, pemuda dan tokoh masyarakat setempat membersihkan bebatuan yang dibawa oleh banjir berlumpur tersebut.

Peralatan pun nampak seadanya. Mereka (warga, red) mengangkat-angkat bongkahan batu yang dibawa terjangan banjir tersebut menggunakan tangan, ada juga yang menggunakan cangkul.

Tampak terlihat airpun mulai surut. Sebelumnya, menurut salah satu tokoh pemuda di Sukajaya, Ahmad (30) mengatakan, banjir disertai lumpur itu sempat masuk ke pemukiman warga.

https://www.instagram.com/p/CADL3TNnbBm/?igshid=wofh2pykaajm

 

Akan tetapi, data sementara yang didapat Bogordaily.net, tak ada korban jiwa atas peritiwa tersebut. Akan tetapi, beberapa rumah warga terkena dampak.

“Banjir nya jam 4:00 WIB sore tadi, infonya gak ada warga yang jadi korban. Tapi, pemuda di sana sudah bahu-membahu,” katanya kepada Bogordaily.net, Senin (11/5/2020).

Sedangkan, menurut Kasi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bogor, Adam Hamdani, pihaknya sudah menerjunkan anggotanya untuk meninjau langsung lokasi kejadian.

“Iya itu benar. Belum bisa dipastikan berapa-berapa kerugiannya. Akan tetapi, anggota sudah berangkat ke lokasi,” singkatnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here