BOGORDAILY – Kiper Persija Jakarta, Muhammad Risky Sudirman, berharap bisa terpilih menjadi pemain Timnas U-19 di Piala Asia. Status itu penting untuknya dan Macan Kemayoran.
Risky menjadi salah satu pemain yang dipanggil dalam pemusatan latihan virtual bersama manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Selain Risky, ada tiga kiper yang turut dalam TC tersebut. Yakni, Ernando Ari (Persebaya Surabaya), Muhammad Adi Satriyo (PSMS Medan), dan Erlangga Setyo (Persib Bandung).
Namun, tidak semua akan dibawa. Keempatnya harus bersaing untuk mengisi skuad. Merespons itu, anak kandung dari asisten pelatih Persija Sudirman ini, tak terlalu memikirkannya.
“Saya juga siap bersaing guna lolos seleksi tersebut. Karena itu penting bagi saya pribadi dan tentunya Persija tim saya sekarang,” ujarnya.
Piala Asia U-19 akan digelar pada 14-31 Oktober di Uzbekistan. Sejauh ini AFC belum berencana menunda gelaran dua tahunan itu.
Jadwal drawing rencananya akan digelar pada 18 Juni di markas AFC, Kuala Lumpur, Malaysia, pada 18 Juni mendatang. Di hari yang sama juga akan dilakukan drawing Piala Asia U-16 2020.