Friday, 26 April 2024
HomeBeritaAlhamdulillah 1.753 Huntara di Sukajaya Selesai Dibangun

Alhamdulillah 1.753 Huntara di Sukajaya Selesai Dibangun

BOGOR DAILY – Sebanyak 1.753 unit (Huntara) dengan rincian 1.713 unit berada di Kecamatan Sukajaya dan 40 unit di Kecamatan Leuwisadeng telah selesai dibangun oleh Korem 061 Surya Kancana, di Kampung Cipatat, Desa Kiarapandak, Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor.

Danrem 061 SK, Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI Agus Subianto mengatakan, pembangunan yang dimulai pada 20 Mei bisa selesai pada 6 Juli 2020 di lokasi Desa Kiarapandak.

“Kita telah selesai membangun huntara untuk masyarakat terdampak bencana sebanyak 1.713 unit untuk masyarakat Kecamatan Sukajaya, dan 40 unit untuk masyarakat Kecamatan Leuwisadeng,” ujarnya kepada wartawan di lokasi huntara, Senin (6/7/2020).

Dengan selesai nya bangunan huntara ini, masih kata Brigjen TNI Agus, pihaknya juga sudah berkordinasi dengan Pemkab Bogor dan Pemerintah Pusat, mengenai pembanguanan hunian tetap (Huntap).

Dirinya juga berpesan kepada masyarakat yang menempati huntara ini agar menjaga supaya tidak cepat rusak.

“Dengan selesai pembangunan huntap ini, kita selesaikan kepada ibu bupati, semoga bisa bermanfaat. Tolong dijaga huntara ini agat tidak cepat rusak juga. Masih ada 18 unit belum di isi. Untuk huntap kita sudah kordinasikan, setelah ini kita akan membangun huntap jika memang sudah ada intruksi,” tukasnya.

Ditempat yang sama , mengatakan, untuk masyarakat terdampak bencana sebanyak 1.114 KK yaitu di wilayah Kecamatan Nanggung 853 KK, Cigudeg 262 KK meminta untuk langsung dibangunkan huntap.

“Saat ini Pemkab Bogor telah menetapkan lokasi huntap dibangun di tujuh titik, yang saat ini masih menunggu hasil rekomendasi dari badan geologi,” katanya.

juga mengucapkan terimakasih kepada , yang telah memperhatikan masyarakat terkena dampak bencana pada awal tahun 2020.

“Kita dari Pemkab Bogor berterimakasih kepada Pemerintah Pusat khususnya dan Korem 061 SK, yang dari awal telah memperhatikan masyarakat yang terkena dampak,” ucapnya.

Sementara itu, Menteri Sosial RI, Juliari P. Batubara turut mengucapkan terimakasih kepada Danrem 061 SK yang audah merealisasikan untuk warga terdampak di huntara ini.

“Semoga ini bisa bermanfaat dan juga insya Allah bisa segera di selesaikan huntapnya, dan masyarakat bisa menghuni tetap disana nantinya,” singkatnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here