Bogor Daily – Menjadi seorang pemimpin di wilayah membuat sosok Ibu dari dua anak ini terus bertemu dengan banyak Masyarakat dari semua lapisan. Mendengarkan saran, keluhan serta pendapat Masyarakat hampir setiap hari di lalui oleh Ibu Rr Juniarti Estiningsih SE, MM yang saat di menjabat sebagai Camat Bogor Barat, Kota Bogor.
Wajib bergerak gesit dan gancang, untuk mewujudkan tagline ‘Bogor Berlari’ membuatnya pula harus selalu ‘Siap Sedia’ bagi Masyatakat Kecamatan Bogor Barat yang ada di 16 Kelurahan di wilayah nya.
Camat paling cantik di Kota Bogor ini menjelaskan langsung kepada Bogor Daily saat ditemui di kantornya pada Senin (27/07/2020) kemarin. Menurutnya, sisi kecintaannya terhadap Kota Bogor tidak perlu diragukan, ASN Karir yang malang melintang di wilayah maupun dinas itupun menjelaskan sedikit sejarahnya di Kota Bogor.
“Ya Alhamdulillah, dulu pada tahun 2008, saya yang saat itu masih menjabat sebagai Lurah Kebon Pedes berhasil membawa Kota Bogor ke Tingkat Nasional untuk pertama kali pada kategori Lomba Kelurahan Terbaik versi Kemendagri Republik Indonesia.” ungkap Ibu yang akrab di sapa Esti tersebut.
Wanita asli Purworejo itu pun menambahkan, sebenarnya menjadi pelayan Masyarakat atau menjadi ASN bukan lah cita-citanya, tapi hidup itu harus mengalir terus yang akhirnya membuat dirinya saat ini menjadi salah satu garda terdepan di Pemerintah Kota Bogor dengan menjabat sebagai Camat di Bogor Barat.
Spesial saat ini untuk Kecamatan Bogor Barat dirinya bersama seluruh jajaran sedang terus merancang dan mengaktualisasikan program-program ekonomi untuk terus maju, karena efek dari pandemi Covid 19 beberapa bulan kebelakang ini sangat membuat lesu laju perekonomian di tengah Masyarakat.
“Ya, Ikon potensi wisata yang salah satunya ada di Kelurahan Situgede, Kecamatan Bogor Barat yang akan kita genjot. Wisata alam yang ada seperti jogging track, jalur bersepeda, melintas perkebunan, setu, sampai kita bisa jalan mengelilingi Kebun Talas sampai ke Hutan Cifor.” jelas Ibu Esti.
Jabatan itu amanah untuk memberikan yang terbaik untuk Masyarakat, membuat Masyarakat untuk terus tenang. Prinsip menjaga protokoler kesehatan Covid 19 terus di galakan, dengan PHBS atau perilaku hidup bersih sehat, menjaga Physical Distancing, mencuci tangan sesering mungkin, menyediakan spot cuci tangan maupun handsanitizer, menghimbau Masyarakat untuk memakai masker, menyalurkan secara tepat bansos Covid 19 sampai pada fase kampanye unik Pemerintah Kota Bogor dengan ‘Aksi Goyang AKB’ atau Goyang Adaptasi Kebiasaan Baru.
“Harapan kedepan tentu apa yang dikerjakan kita semua mendapat dukungan penuh dari semua elemen Masyarakat di Kecamatan Bogor Barat. Ayo kita terus bahu membahu membangun wilayah di Kecamatan Bogor Barat.” pungkas Juniarti Estiningsih, Camat Bogor Barat.
=============================
Biodata
Rr Juniarti Estiningsih SE, MM
• Camat Bogor Barat •
√ Nama Lengkap : Rr Juniarti Estiningsih SE, MM.
√ Tanggal Lahir : Purworejo, 2 Juni.
√ Nama Suami : Ikomang Dharmanto.
√ Nama Anak :
1. I Putu Yudhistira Putra.
1. I Made Arya Adinatanegara.
√ Hobby : Nyanyi dan Wisata Kuliner.
√ Quote : Hidup itu Harus Bisa Memberikan Manfaat pada Sekelilingnya.
(Red-BDN).