Sunday, 24 November 2024
HomeKabupaten BogorSupono Minta Pemkab Bogor Jangan Dulu Membuka Kegiatan Indoor Seperti Karaoke

Supono Minta Pemkab Bogor Jangan Dulu Membuka Kegiatan Indoor Seperti Karaoke

BOGOR DAILY – Walaupun berbagai aktifitas mulai dilonggarkan dimasa PSBB transisi menuju Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), baik itu dari tempat wisata non air maupun air, serta mall.

Anggota DPRD Jawa Barat, H. Supono meminta kepada kepala daerah di Jawa Barat khususnya di Kabupaten Bogor agar jangan dulu membuka kegiatan kegiatan indoor seperti tempat karaoke.

Sebab, menurut politisi PAN ini, virus korona justru menyebar di ruangan indoor yang tidak memiliki akses ventilasi.

“Saya meminta kepada Pemkab Bogor jangan dulu membuka kegiatan indoor seperti karaoke, intinya yang diruangan tertutup. Karena tingkat penyebaran Covid-19 sangat tinggi,” katanya, Rabu (22/7/2020).

Sedangkan untuk wisata outdoor, Supono meminta, kepada Pemkab Bogor atau Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor agar mengetatkan protokol kesehatan Covid-19.

“Wisata outdoor bisa dibuka lebar dan tetap protokol kesehatan Covid-19 tetap diperhatikan, jangan sampai kasus baru membludak kembali,” tukasnya.

Sebelumnya, Bupati Bogor sekaligus Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, Ade Yasin, menyebut semua sudah diatur dalam Peraturan Bupati (Perbup) No. 42 Tahun 2020.

“Tentunya ada aturan khusus dalam penerapan protokol kesehatannya, itu yang penting diperhatikan walaupun kita pemerintah sudah mulai melonggarkan aktifitas,” tutupnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here