Thursday, 25 April 2024
HomeBeritaPMII Kota Bogor Lanjutkan Program Membangun Kampung

PMII Kota Bogor Lanjutkan Program Membangun Kampung

BOGOR DAILY – Program Pengurus Cabang (PC) Membangun Kampung yang dulu sempat terjeda kini mulai digalakkan kembali.

Ketua PC , Muhammad Hamzah mengatakan, program yang sebelumnya sudah dirancang pada Maret 2020 lalu sempat terjeda akibat pandemi Covid-19.

Kini, program Membangun Kampung itu mulai dilaksanakan kembali dari penataan taman makam, lapangan bulu tangkis dan pembagian tempat sampah d setiap RT Kota Bogor.

“Alhamdulillah saat ini bisa melanjutkan kegiatan lagi Membangun Kampung, tentu dengan memperhatikan protokol kesehatan yang baik dan benar,” ujar Hamzah, Senin (14/9/2020).

Pada kegiatan kali ini, melakukan pembangunan dan penataan lapangan bulu tangkis di Kampung Cimanggu Gg Amil RT 02/09 Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah Sareal.

“Hari ini mulai dijalankan lagi, di Kelurahan Kedung Badak,” akunya.

Sementara Ketua Pemuda RT 02, Kelurahan Kedung Badak, Eris menuturkan, sangat mengapresiasi dan bersyukur atas apa yang diberikan oleh organisasi kemahasiswaan di Kota Bogor (PMII).

“Kehadiran PMII sangat membantu masyarakat disegala bidang, PMII selalu ada jika masyarakat membutuhkan dalam segi keperluan yang mungkin ranah tersebut sangat sulit di jangkau oleh kami,” tuturnya.

Ia berharap, kegiatan yang dilaksanakan kali ini semoga terus berjalan di RT-RT yang ada di Kota Bogor, tidak hanya di RT Kedung Badak saja.

“Sukses terus PMII, kalian harus tetap ada dan jaya untuk masyarakat dan anak-anak negeri,” tutupnya. (Andi).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here