Friday, 19 April 2024
HomeBeritaPositif Covid-19, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Undur Diri dari Kegiatan Kedinasan

Positif Covid-19, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Undur Diri dari Kegiatan Kedinasan

BOGOR DAILY- Jumlah pasien di Kabupaten Bogor terus bertambah.  Terbaru,  Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto juga dinyatakan positif  virus mematikan tersebut.

Melalui pesan berantai,  Rudy memberikan keterangan bahwa hasil tes swab yang dilakukan pada 23 September 2020 lalu dinyatakan positif.

“Mohon Ijin Menginformasikan tanggal 23 September 2020 Saya melaksanakan Tes Swab Mandiri dan hasil tes baru keluar tanggal 25 September 2020 pukul 12.45 dan dinyatakan Saya Positif Covid 19,” ujar Rudy Susmanto dalam keterangan tertulis.

Dengan kondisi tersebu,  politisi Herindra itu memutuskan untuk undur diri sementara dari kegiatan kedinasan DPRD.

“Saya harus memberikan contoh keterbukaan informasi Covid kepada yang lain. Dan hari ini Saya undur diri dari kegiatan DPRD beberapa hari kedepan hingga benar benar pulih,” ujar dia

Rudy melanjutkan,  pihaknya bakal menyerahkan beberapa tugas kepada oara wakilnya di DPRD.

“insyaAllah Saya akan ikuti kegiatan secara virtual. Untuk kegiatan di DPRD Saya serahkan sementara kepada para Wakil,” tuturnya.

“Sayapun sudah menginstruksikan Sekwan untuk ambil langkah langkah penanganan kepada rekan rekan yang ada di DPRD,” tambahnya.(all)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here