Friday, 22 November 2024
HomeBeritaMU Vs Tottenham: Setan Merah Dibantai 6-1

MU Vs Tottenham: Setan Merah Dibantai 6-1

BOGOR DAILY – Tottenham Hotspur menang telak dalam lawatan ke markas Manchester United. Tottenham membantai MU dengan skor 6-1 atas MU yang harus mengakhiri laga dengan 10 orang.

Duel MU vs Tottenham dalam lanjutan Premier League di Old Trafford, Minggu (4/10/2020) malam WIB, sudah menghasilkan lima gol di babak pertama. MU lebih dulu unggul lewat penalti Bruno Fernandes di menit kedua.

Namun, Tottenham kemudian berbalik unggul berkat gol Tanguy Ndombele dan Son Heung-min. Setelah Anthony Martial mendapat kartu merah di menit ke-28, Tottenham membuat MU makin tenggelam dengan menambah dua gol.

Harry Kane kemudian membawa Tottenham unggul 3-1 di menit ke-30. Son sekali lagi mencatatkan namanya di papan skor tujuh menit kemudian untuk memberi tim tamu keunggulan 4-1.

Di babak kedua, Tottenham yang unggul jumlah pemain memegang kendali permainan. Mereka kemudian menambah dua gol lagi lewat Serge Aurier dan Kane untuk memantapkan kemenangan.

Akibat kekalahan ini, MU masih tertahan di peringkat ke-16 klasemen Liga Inggris dengan tiga poin dari tiga pertandingan. Sementara Tottenham ada di urutan kelima dengan tujuh poin dari empat laga.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan belum genap satu menit, Manchester United sudah mendapat penalti. Anthony Martial masuk ke kotak penalti dan dijatuhkan oleh Davinson Sanchez.

Bruno Fernandes yang maju sebagai eksekutor penalti sukses menjalankan tugasnya. Gelandang asal Portugal itu dengan tenang mengecoh Hugo Lloris untuk membawa MU unggul 1-0.

Namun, keunggulan MU tak bertahan lama. Di menit keempat, Tottenham mencetak gol balasan lewat sepakan Tanguy Ndombele.

Gol ini berawal dari kegagalan Harry Maguire menghalau bola di kotak penalti MU. Kemelut di depan gawang MU kemudian dimanfaatkan oleh Ndombele.

Tottenham berbalik unggul di menit ketujuh. Dari tendangan bebas cepat di tengah lapangan, Harry Kane melepaskan umpan terobosan kepada Son Heung-min. Son dengan cepat menggiring bola ke kotak penalti dan menaklukkan David de Gea dengan melepaskan tembakan kaki kiri yang mengarah ke tiang jauh.

Tendangan Rashford menghantam tiang! Fernandes mengirim umpan kepada Marcus Rashford yang kemudian menembus kotak penalti Tottenham. Sial bagi MU, penyelesaian akhir Rashford membentur tiang gawang. Hakim garis juga mengangkat bendera karena Rashford lebih dulu dalam posisi offside saat menerima bola dari Fernandes.

Tendangan spekulasi dilepaskan Mason Greenwood dari luar kotak penalti. Upaya Greenwood itu masih melebar dari gawang Tottenham.

Kecepatan Son nyaris membahayakan gawang MU. Erik Lamela melepaskan umpan panjang kepada Son. Namun, kontrol Son yang kurang sempurna membuat bola lebih dulu diamankan oleh De Gea.

Serge Aurier bergerak leluasa dari sisi kanan dan kemudian melepaskan tembakan yang memaksa De Gea melakukan penyelamatan. Beberapa saat kemudian, giliran sepakan Lamela yang diblok dan hanya menghasilkan sepak pojok untuk Tottenham.

Petaka untuk MU di menit ke-28. Martial mendapat kartu merah karena dinilai telah menampar Lamela saat keduanya berada di kotak penalti MU dalam situasi sepak pojok untuk Tottenham.

Tottenham melebarkan keunggulan di menit ke-30. Kane memanfaatkan kecerobohan lini belakang MU untuk mencetak gol.

Upaya Eric Bailly untuk mengoper bola kepada Nemanja Matic di area penalti MU dipotong oleh Kane. Bola yang dipotong Kane jatuh ke kaki Son. Penyerang asal Korea Selatan itu kemudian balik mengoper kepada Kane yang tak terkawal dan menjebol gawang MU.

Tottenham makin jauh meninggalkan MU di menit ke-37. Umpan Aurier dari sisi kanan dituntaskan oleh Son di tiang dekat. Keunggulan 4-1 Tottenham bertahan hingga turun minum.

Tempo permainan sedikit lambat di awal babak kedua. Meski demikian, Tottenham mampu menambah gol di menit ke-51.

Bola operan dari Pierre-Emile Hojbjerg menemui Aurier yang bergerak di sisi kanan dan dengan leluasa masuk ke kotak penalti MU. Dia kemudian melepaskan tembakan dengan kaki kanan yang mengarah ke pojok bawah gawang De Gea.

Unggul jumlah pemain, Tottenham memegang kendali permainan. Di sisi lain, MU kesulitan untuk membangun serangan.

Son menyodorkan bola kepada Kane yang berlari masuk ke kotak penalti. Kane melepaskan tembakan mendatar, tapi bola masih bisa ditepis oleh De Gea.

Penalti untuk Tottenham! Tim tamu mendapat penalti di menit ke-78 setelah Paul Pogba menjatuhkan Ben Davies. Kane mengeksekusi penalti dengan sempurna untuk membawa Tottenham unggul 6-1.

Skor 6-1 untuk keunggulan Tottenham bertahan hingga pertandingan usai. (*)

Susunan Pemain

Manchester United: de Gea, Wan Bissaka, Bailly, Maguire, Shaw, Pogba, Matic (McTominay 46′), Greenwood (Van de Beek 67′), Bruno Fernandes (Fred 46′), Rashford, Martial

Tottenham Hotspur: Lloris, Aurier, Sanchez, Dier, Reguilon, Sissoko, Hojbjerg, Ndombele (Alli 69′), Lamela (Moura 46′), Kane, Son (Davies 73′)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here