BOGOR DAILY – Bagaimana rasanya jika rumah Anda berada di antara dua negara. Tapi di Indonesia itu ada.
Seperti video yang satu ini
Ya, baru-baru ini viral video yang memperlihatkan sebuah rumah yang berada di perbatasan antara negara Indonesia dan Malaysia.
Penampakan rumah tersebut diunggah oleh akun keykokey, Sabtu (17/10) di TikTok yang memperlihat ruangan tamunya berada di Indonesia, serta dapurnya berada di wilayah Malaysia.
Video ini pun viral dan diunggah ulang oleh sejumlah akun.
“Jadi ini rumah yang viral, antara Indonesia dan Malaysia,” tuturnya sambil menunjukkan ruangan yang ada di rumah tersebut.
Untuk diketahui, rumah tersebut berada di Desa Aji Kuning, Kecamatan Sebatik, Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara. Untuk sebagian rumahnya berada di Malaysia.
Rumah unik itu disebut Rumah Perbatasan Patok 3. Sebelumnya, rumah itu milik Warga Negara Indonesia bernama Mangapara. Sebelum dijadikan tempat tinggal oleh Mangapara, tempat ini dahulunya berfungsi sebagai kantor dan tempat menyimpan biji coklat milik ayah angkatnya.
Saat ini, rumah tersebut telah dijadikan tempat wisata. Meski demikan, tempat itu gratis untuk dikunjungi oleh wisatawan.(*)