Friday, 22 November 2024
HomeBeritaAntrean Penumpang KRL di Stasiun Bogor Membludak

Antrean Penumpang KRL di Stasiun Bogor Membludak

BOGOR DAILY- Antrean masuk Stasiun Bogor kembali mengular, Senin (30/11/2020) pagi. Sejumlah pengguna KRL yang terjebak antrean panjang tersebut mencuitkan keluhan di media sosial, khususnya Twitter.

Tito pemilik akun @xxittonaids mempertanyakan kondisi itu ke KCI Commuter Line. Pasalnya, antrean serupa kerap terjadi setiap awal pekan.

“Min @CommuterLine. Belum ada solusi nih buat antrian gini? Tiap senin pasti selalu kaya gini, ini antri dari luar parkiran ujung loh. untung berangkat 1 jam lebih awal,” tulisnya.

Akun @kaitoo_kidd juga mengunggah foto saat penumpang menunggu KRL di peron. Dari foto tersebut terlihat bahwa jaga jarak tak bisa maksimal diterapkan karena banyaknya penumpang.

“Stasiun Bogor, di luar antri berjarak ampe panjang, di peron dempet dempetan. Bagaimana ini?” tulisnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here