Wednesday, 8 January 2025
HomeKabupaten BogorKue Soes Legend, Setiap Gigitannya Membawa Lidah ke Tempo Dulu

Kue Soes Legend, Setiap Gigitannya Membawa Lidah ke Tempo Dulu

BOGOR DAILY – Berawal dari sebuah kepedulian sosial dan ilmu yang ia punya, serta Koostjahyani Triputrani membuat kue soes legendaris yang saat ini ramai diminati oleh masyarakat Bogor dan luar daerah.

Berlokasi di Griya Soka 3, Blok C 9, no 9, Kota Bogor, roti kecil itu awalnya hanya dititipkan ke tempat-tempat umum seperti cafe, rumah sakit, dan tempat umum lainnya.

Kemudian Koostjahyani  kembali membuat kue Soes yang resepnya diberikan turun menurun dari keluarganya 2009 silam.

Saat masa pandemi Covid-19 tiba di Indonesia tempat-tempat umum ditutup sehingga ia tidak bisa menitipkan dagangannya ke tempat-tempat yang biasanya ia titipkan sehingga omsetnya menurun.

“Saya biasanya menitipkan kue itu ke tempat-tempat umum, namun saat masa pandemi, kita tidak bisa menitipkan kembali karena tempatnya tutup,” ungkapnya.

Namun hal tersebut tidak mematahkan semangatnya, Kue Soes yang ia buat malah membludak peminatnya pada masa pandemi Covid-19 hingga mengeluarkan 200 lebih kue soes setiap harinya dengan omset satu jutaan perharinya.

Tidak hanya itu, ia pun menambah 2 karyawan untuk membantu membuat kue karena selalu kebanjiran pembeli dari Bogor hingga luar daerah.

“Sehari bisa sampai 200 lebih pembeli, saya sekarang dibantu 2 karyawan muda untuk membuat kue nya,” ungkapnya.

Menurut pernyataannya, ramainya pembeli tersebut dikarenakan rasa kue soes yang ia buat sama persis dengan rasa kue soes yang dahulu ada, sehingga membuat pelanggan merasakan nostalgia ke jaman dahulu dengan kue soes yang ia buat.

“Kalau kata pelanggan, katanya rasanya sama persis seperti kue soes zaman dahulu, maknanya disebut kue soes legendaris, sampai-sampai yang di Jakarta dan di Depok pun kalau ke Bogor selalu menyempatkan untuk membeli kue soes kesini,” ia meneruskan.

Di saat masa pandemi seperti ini, ia memanfaatkan marketingnya lewat sosial media dengan memposting jualannya ke akun sosial media seperti Facebook, Instagram, dan WhatsApp.

Ia berharap kedepannya memiliki toko untuk produk kue nya agar masyarakat Bogor khusunya dan luar daerah bisa langsung ke toko saat ingin membeli kue Soes dan kue lainnya.

“Saya harap kedepannya bisa punya toko sendiri agar pelanggan Kue Soes dapat langsung datang ke toko,” ungkapnya.

Harga kue yang ia jual cukup terjangkau, 5000 rupiah untuk Kue Soes Legend dan 6000 untuk Kue Soes coklat persatu kue nya.

Dalam akhir perbicangan dengan bogordaily.net, ia menyampaikan dengan berkembangnya usaha kue yang sedang ia bangun mampu membantu orang-orang yang ada disekitarnya yang ingin belajar dan berproses terutama anak-anak muda.

“Saya mengambil karyawan muda di sekitar lokasi saya supaya mereka belajar dan berproses, semoga saja nantinya mereka pun punya usaha sendiri dan Resep Kue Soes ini pun saya akan berikan ke generasi setelah saya nanti,” pungkasnya. (Egi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here