Wednesday, 15 May 2024
HomeBeritaJelang Tahun Baru, Pengusaha Rumah Makan Pusing Harga Cabai Meroket

Jelang Tahun Baru, Pengusaha Rumah Makan Pusing Harga Cabai Meroket

Bogordaily – Jelang natal dan tahun baru, mengalami kenaikan hingga 100%. Kenaikan tersebut karena faktor cuaca yang mengakibatkan stok cabai langka.

Data yang dihimpun Bogordaily sejumlah bahan pokok yang mengalami kenaikan antara lain cabai merah dari harga Rp.35 ribu mengalami kenaikan hingga Rp.60 ribu , sama halnya dengan Cabe rawit merah dari harga Rp.35 naik menjadi Rp.55 ribu.

“Banyak yang naik, tomat pun naik dari harga Rp.8000 kini menjadi Rp.13 ribu hingga Rp.15ribu,”ungkap kepala pasar Citeureup 2 Dhona trimelani

Dirinya mengatakan kenaikan yang terjadi akibat faktor cuaca. Ada sejumlah petani cabai yang mengalami kegagalan panen juga. “Untuk saat ini sembako diwilayah Citeureup masih aman, namun akan terjadi kenaikan sampai natal dan tahun baru, biasanya bakalan langka,”jelasnya

Ismyanti,salah seorang pemilik warung makan mengeluhkan naiknya , sebelumnya harha cabai dan tomat masih stabil. “Udah tiga hari ini mengalami kenaikan, sebelumnya masih stabil dana harga tomat,”ungkapnya

Tingginya harga sembako pun membuat sejumlah pemilik rumah makan pasrah. “Harga tinggi kalau ada stok enak, nah kalo langka, malah bingung kita juga nantinya,”keluh dia

Rief

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here