BOGOR DAILY – Netizen mendadak heboh saat mengetahui ada kos-kosan yang harga sewanya super mahal. Kamar kos itu memiliki harga yang bervariasi, tergantung fasilitas yang dimiliki serta akses lingkungan sekelilingnya. Yu kita lihat seperti apa kos-kosan yang sewanya mencapai Rp21 juta per bulan.
Biasanya, harga kos-kosan mahasiswa atau pekerja berkisaran Rp500 ribu hingga Rp5 jutaan per bulan.
Akun Tik Tok ianhugen yang mengunggah konten kos eksklusif di daerah Blok M, Jakarta Selatan, bikin orang elus-elus dada, harganya mencapai Rp21 juta per bulan.
“Kembali lagi ke konten inspeksi kosan by Ian Hugen. Gue sekarang mau bawa kalian jalan-jalan ke Blok M, Jakarta Selatan. Ini temanya lebih ke semi apartemen sih. Tapi payment sistemnya itu mirip dengan kosan. Jadi gue masukkin aja,” jelas Ian dalam videonya, dikutip Kamis (14/1/2021).
Fasilitas di dalam kamar kosnya mulai dari dapur sederhana, televisi, peralatan dapur dan taman yang menenangkan.
“Gue itu suka banget area terbukanya, karena setiap kamar punya taman sendiri. Bayangin deh kalau lo nyebat atau yoga dipagi hari pasti seru banget. Pemandangam dikamar sangat luas. Setiap kamar punya kitchen set, kulkas, meja makan atau meja kerja. Ada bath up juga. Ini dari kamar mandinya tuh kayak begini, gue suka banget very minimalist. Terus juga pencahayaannya oke. Dominated by white,” terang Ian.
Harga per bulannya yang mencapai Rp21 juta itu sudah termasuk dengan sarapan.
“Perlu atau tidaknya tergantung kebutuhan masing-masing. Terus ini pemandangannya menghadap Blok M dan Hotel Mahakam. Kece banget kan? Mau pindah nggak? Hehe. Gimana.. mau pindah nggak?” tanya Ian kepada warga Dumai.
“21jt menurut gua ga worth sih, mending ngambil long stay di hotel bintang 4/5,” komentar salah satu warga net.
“21jt udh bisa nyicil rumah,” ujar yang lainnya.
“itu hotel gak sih? masa iya 700k perhari,” ujar netizen.