Friday, 29 March 2024
HomeBeritaIwan Setiawan Ungkap Pemahaman ASN Kabupaten Bogor Terhadap Tugas Kerja Hanya 51...

Iwan Setiawan Ungkap Pemahaman ASN Kabupaten Bogor Terhadap Tugas Kerja Hanya 51 Persen

Bogordaily.net – Wakil Bupati , mengungkapkan hasil survei yang dilakukan jajarannya terhadap pemahaman tugas kerja aparatur sipil negara () di lingkungannya hanya 51 persen.

mengungkapkannya, Senin, 8 Maret 2021, saat menerima audiensi Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI di ruang rapat Wakil Bupati, Cibinong.

Atas dasar itu, pada audiensi tersebut dirinya mendukung adanya kerja sama dengan STIAMI untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia.

Terutama Aparatur Sipil Negara () di lingkup Pemerintah Kabupaten .

“Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) para Aparatur Sipil Negara () Kabupaten harus ditingkatkan, agar lebih inovatif dan kreatif baik dalam menjalankan tugas, mengambil keputusan, menyelesaikan masalah, juga dalam melayani masyarakat,” papar Iwan.

Iwan menjelaskan, survei pernah mempertanyakan tentang pengetahuan ASN mengenai tugasnya ketika sampai kantor dinas atau satuan tugas lain.

Namun, jawabannya rata-rata bergantung pada perintah pimpinannya.

“kita pernah lakukan survey mengenai pemahaman tugas fungsi pegawai. Apakah mereka berangkat dari rumah tahu akan mengerjakan apa, dan rata-rata jawabannya adalah menunggu arahan pimpinan,” katanya.

Jadi, kata Iwan, hasilnya hanya 51 persen pegawai Kabupaten yang paham atas tugas fungsinya. Tingkat pengetahuan ASN akan tugas dan fungsinya harus terus diperbaiki.

“Kami akan terus lakukan perbaikan di dalam, sehingga Pemerintah Kabupaten bisa baik di luar dan dalamnya. Salah satunya dengan menjalin kerjasama dengan lembaga pendidikan untuk meningkatkan kualitas SDM ASN yang kita miliki,” terang Iwan.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here