Bogordaily.net – Cintai dan rawat Kota Bogor agar terus asri, hal tersebut yang mendorong Anggota DPRD Kota Bogor Achmad Rifki Alaydrus melakukan giat Gerakan Tanam Pohon atau GTP di wilayah Kecamatan Bogor Barat. Minggu (20 Juni 21).
Rifki, panggilan akrab pria 36 tahun tersebut menjelaskan, bahwa sejak sekitar tahun 2015 dirinya bersama-sama dengan Heri Cahyono yang juga Anggota DPRD Kota menginisiasi acara Gerakan Tanam Pohon atau GTP.
“Tujuan dari kegiatan GTP ini adalah menjaga Kota Bogor agar terus asri, sejuk dan indah. Kita menanam berbagai jenis pohon untuk penghijauan di wilayah.” Jelas Rifki.
Lanjut Rifki berujar, untuk kegiatan hari Minggu (20/06/21) kemarin berjalan mulai dari pukul 8 pagi, giat GTP dilakukan di area Taman Pemakaman Umum (TPU) yang berada di Cemplang Baru RW 11, Kelurahan Cilendek Barat, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.
Hal menarik yang didapati pada lokasi kegiatan, bahwa adanya semangat gotong royong yang diperlihatkan oleh warga, bahwa mereka semua membeli tanah khusus untuk area TPU secara kolektif, sehingga warga dari beberapa RW di Kelurahan Cilendek Barat tersebut saat ini sudah memiliki area TPU sendiri.
Dalam pantauan, tampak hadir juga Lurah Cilendek Barat bersama jajaran, para Tokoh Masyarakat, RT dan RW setempat.
“Alhamdulillah, kita menanam langsung bibit berukuran 2 meter pohon kamboja dan pohon mahoni sebanyak 25 pohon.” Ungkap Rifki.
Dalam waktu kedepan, bersama kita akan mengawal juga usul atau aspirasi dari warga setempat, untuk mengusulkan jalan akses masuk ke lokasi TPU agar dapat dilalui oleh kendaraan roda 4 dan roda 2. Tentu ini menambah manfaat untuk warga.
“Sinergitas, peduli kepada alam, menjadikan kita semua insan yang bersyukur atas keindahan alam. Jaga alam dan lingkungan agar tetap asri. In Syaa Allah bisa.” Pungkas Achmad Rifki Alaydrus.***