Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaIngat! Pilih Dry Shampoo Sesuai Jenis Rambut

Ingat! Pilih Dry Shampoo Sesuai Jenis Rambut

Bogordaily.net – American Academy of Dermatology merekomendasikan orang-orang yang rambutnya sering berminyak disarankan untuk keramas setiap hari.

Jika Anda memiliki tekstur rambut yang lebih kering, Anda mungkin bisa mencucinya tiga kali seminggu.

Akan tetapi, mencuci rambut dengan air dan sampo setiap hari dapat membuat kulit kepala kehilangan minyak alami sehingga membuat rambut lebih kering.

Karena itu, saat ini telah beredar dry shampoo atau sampo kering yang bisa Anda gunakan di sela-sela hari pada saat Anda sedang tidak keramas.

Melansir Healthline, dry shampoo adalah salah satu jenis produk rambut yang diklaim dapat mengurangi minyak, lemak, dan kotoran pada rambut Anda.

Sesuai namanya, dry shampoo dapat digunakan saat rambut dalam keadaan kering, berbeda dengan sampo dan kondisioner pada umumnya.

Sampo kering tidak perlu dibersihkan dari rambut Anda, dan biasanya digunakan pada ubun-ubun kepala Anda dan area lain di mana minyak dan kilau dapat terlihat terkumpul.

Apakah dry shampoo efektif?

Bergantung pada tekstur rambut Anda, dry shampoo kemungkinan akan membuat rambut Anda terlihat tidak terlalu berminyak.

Namun jangan terkecoh dengan kata “sampo” di nama produk ini. Sampo kering tidak dimaksudkan untuk membersihkan rambut Anda.

Dry shampoo hanya menyamarkan kotoran dan minyak di kulit kepala Anda. Mereka tidak bekerja sebagai pengganti untuk mencuci rambut Anda.

Faktanya, penggunaan sampo kering yang berlebihan dapat menyebabkan kulit kepala yang gatal dan kering.

Memilih dry shampoo berdasarkan jenis rambut;

<1. Rambut berminyak

Dry shampoo paling efektif untuk rambut yang secara alami menampung banyak minyak.

Jika merasa bahwa olahraga atau bepergian dapat membuat kulit kepala Anda berminyak, dry shampoo dapat mengatasi masalah ini dengan cepat.

Akan tetapi, rambut yang cepat berminyak masih perlu sering dicuci dengan sampo biasa untuk membersihkan kulit kepala dan mencegah pori-pori tersumbat.

<2. Rambut normal

Jika rambut Anda secara alami berada di sisi yang lebih kering dan bertekstur, Anda mungkin perlu membeli sampo kering yang dibuat khusus untuk jenis rambut Anda.

Ingatlah bahwa jika rambut Anda berwarna coklat tua atau hitam, dry shampoo mungkin tampak bersisik saat Anda menyemprotkannya ke kulit kepala.

Membeli dry shampoo yang khusus dibuat untuk rambut lebih gelap dan alami dapat mengatasi masalah ini.

<3. Rambut keriting

Dry shampoo juga bisa digunakan untuk menyegarkan rambut keriting, tetapi Anda mungkin perlu mengganti proses pengaplikasiannya.

Jangan sampai rambut keriting disisir setelah kering saat Anda mengenakan dry shampoo. Alih-alih menyegarkan, rambut Anda justru akan terlihat kering dan kusut.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here