Thursday, 18 April 2024
HomeBeritaPeople Pleaser, Orang yang Sering Lupa Kalau Dia Juga Manusia

People Pleaser, Orang yang Sering Lupa Kalau Dia Juga Manusia

Bogordaily.net – People adalah sebuah istilah yang ditujukan pada orang-orang yang hobinya, berusaha membuat orang lain merasa senang.

Kalau digambarkan dengan pekerjaan, people adalah komedian yang tugasnya adalah membuat orang lain bahagia.

Padahal, para people ini juga seorang manusia yang punya perasaan dan butuh dibahagiakan.

Sayangnya, beberapa people tidak menyadari bahwa diri mereka adalah people .

Berikut ini dilansir dari Glitzmedia yang telah menuliskan beberapa ciri utama dari para people .

Tanpa disadari, ternyata para people seringkali merendahkan dirinya sendiri.

Para people percaya bahwa satu-satunya cara agar mereka dicintai adalah dengan memberikan segalanya pada orang lain.

Mereka juga beranggapan, ketika orang menunjukkan rasa peduli padanya. Artinya ia adalah orang yang berguna.

Nah, siapa nih di antara kamu yang kaya gini? Susah sekali menolak ajakan atau permintaan dari orang lain, padahal kamu ingin sekali bilang tidak.

Kalau kamu adalah tipe orang yang sulit berkata tidak terhadap orang lain, bisa jadi kamu adalah people nih.

Ayooo, seberapa sering kamu menyimpan opini demi mendukung opini orang banyak? Mengatakan setuju padahal hati tidak setuju sebetulnya adalah hal yang lumrah.

Asalkan, sebelum mengambil keputusan tersebut kamu sudah lebih dulu menyuarakan isi kepala dan hatimu.

Namun kalau kamu memutuskan untuk tidak bersuara hanya karena tidak mau di-judge oleh orang-orang di sekitarmu.

Misalnya dinilai tidak asyik karena tidak kompak, maka kamu kemungkinan besar adalah si people .

Lantas, adakah efek buruk bagi kesehatan mental para people pleaser? Jawabannya ada. Kamu tentu akan merasa lelah, frustasi, kesal, dan marah pada diri sendiri.

“Kenapa sih aku tidak bisa menolak? Kenapa sih aku harus merendahkan diri? Kenapa sih aku tidak bisa menyuarakan pendapatku?”

Kalau sudah begini, maka secara tidak sadar akan membenci dirimu sendiri. Ladies, bagaimana bisa orang mencintai dengan tulus kalau kamunya saja tidak bisa mencintai dirimu sendiri karena itu, untuk para people pleaser berhentilah.

Kalau lingkunganmu seakan-akan menuntut kamu untuk merendahkan diri atau harus selalu bilang iya dan setuju.

Maka lingkungan itu bukanlah lingkungan yang tepat untukmu karena kalau kamu berada di lingkungan yang tepat, maka kamu tidak perlu takut untuk tidak dicintai jika tidak melakukan apa-apa.

Ketika kita berada di lingkungan yang tepat, maka orang-orang di sekitarmu akan melihatmu lewat kepribadianmu.

Kalau kamu adalah orang yang baik, mereka akan menilaimu baik meskipun tanpa embel-embel.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here