Thursday, 2 May 2024
HomeBeritaWHO dan Unicef Sepakat, Guru dan Staf Sekolah Harus Jadi Prioritas Vaksinasi...

WHO dan Unicef Sepakat, Guru dan Staf Sekolah Harus Jadi Prioritas Vaksinasi Covid-19

Bogordaily.net sekolah harus menjadi salah satu kelompok yang diprioritaskan untuk vaksinasi Covid-19 agar pembelajaran tatap muka segera kembali dibuka. Hal ini diserukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia () dan , Senin 30 Agustus 2021.

Langkah-langkah untuk memastikan sekolah dapat tetap buka selama pandemi salah satunya adalah dengan membarikan vaksin Covid-19 pada .

Melansir dari Medical Xpress, rekomendasi tersebut dibuat oleh sekelompok pakar pada November 2020 sebelum peluncuran vaksinasi. Namun program ini perlu dilakukan sambil memastikan vaksinasi pada populasi yang rentan.

Ketika sekolah dibuka kembali setelah liburan musim panas, dan menyatakan bahwa penting agar pembelajaran berbasis kelas terus berlanjut tanpa gangguan.

“Ini sangat penting untuk pendidikan anak-anak, kesehatan mental dan keterampilan sosial, bagi sekolah untuk membantu membekali anak-anak kita menjadi anggota masyarakat yang bahagia dan produktif,” kata direktur wilayah Eropa , Hans Kluge.

“Pandemi telah menyebabkan gangguan paling dahsyat terhadap pendidikan dalam sejarah,” tambahnya.

Badan-badan tersebut mendesak negara-negara untuk memvaksinasi anak-anak di atas usia 12 tahun yang memiliki kondisi medis mendasar. Hal ini dilakukan agar mereka terhindar dari infeksi serius.

Seruan ini juga mengingatkan pentingnya langkah-langkah untuk memperbaiki lingkungan sekolah selama pandemi, termasuk ventilasi yang lebih baik, kapasitas murid kelas yang lebih kecil, jarak sosial dan pengujian Covid-19 reguler untuk anak-anak dan staf.

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here