Bogordaily.net – Sayuran sudah sejak lama dikenal memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh. Di dalam sayuran terkandung serat, vitamin, dan protein yang baik untuk tubuh. Salah satu sayuran bermanfaat itu adalah sawi.
Sawi sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Sayuran ini kerap digunakan sebagai bahan masakan, atau bisa juga dijadikan minuman jus.
Sawi merupakan sayuran rendah kalori, kemudian kaya akan serat dan mikronutrien. Sawi boleh dikonsumsi setiap hari.
Selain itu masih terdapat manfaat lainnya. Apa saja? Berikut tiga di antaranya, seperti dijelaskan dalam Healthline.
Sayuran sawi mentah dan matang adalah sumber vitamin K yang cukup banyak. Dikenal memberi peran penting dalam mencegah pembekuan darah. Hal ini juga terbukti penting untuk kesehatan jantung dan tulang.
Bagi yang sedang menjaga daya tahan tubuh dan meningkatkannya, tidak ada salahnya mengonsumsi sawi sebagai sumbernya.
Sekira 140 gram sawi yang sudah dimasak terdapat vitamin C dan E yang baik untuk mempertahankan dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Antioksidan adalah senyawa tanaman alami, membantu melindungi dari stres oksidatif yang disebabkan radikal bebas berlebihan.
Oleh karena itu, sawi merupakan sumber antioksidan yang kaya seperti flavonoid, beta karoten, lutein, serta vitamin C dan E.***