Wednesday, 24 April 2024
HomeNasional2 Meninggal 5 Selamat, Kapal Pengayoman IV Tenggelam

2 Meninggal 5 Selamat, Kapal Pengayoman IV Tenggelam

Bogordaily.net – Petugas masih melakukan evakuasi terhadap penyeberangan Pengayoman IV yang tadi pagi di perairan Pulau Nusakambangan, Jawa Tengah. Dua korban dikabarkan meninggal dunia dan lima orang lainnya selamat.

Kabag Humas Kementerian Hukum dan HAM Tubagus Erif Faturahman mengatakan dua orang yang ditemukan meninggal yakni petugas lapas dan pekerja proyek.

“Dua orang meninggal, petugas lapas dan pekerja proyek,” katanya, Jumat (17 September 2021).

Dari data Basarnas Cilacap terdapat 7 orang dalam Pengayoman IV yang di perairan Cilacap itu.

Mereka terdiri dari seorang nakhoda, 2 ABK serta 5 orang lainnya adalah sopir truk, petugas lapas, dan seorang penumpang.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cilacap, I Nyoman Sidakarya menyebut peristiwa tenggelamnya itu terjadi pukul 08.45 WIB.

Saat itu Pengayoman IV berangkat dari Dermaga Wijayapura dan hendak menuju Dermaga Sodong, Cilacap.

Pengayoman IV berangkat dari Dermaga Wijayapura Cilacap pukul 08.45 WIB menuju Dermaga Sodong Nusakambangan dengan membawa 2 truk, di tengah perjalanan ± 1,8 Km dan akan melakukan manuver sandar, diduga terhantam angin dan arus kemudian terbalik dan ,” katanya.

Saat melakukan manuver sandar tersebut kapal yang mengangkut dua truk tronton itu kemudian miring. Angin di sekitar lokasi juga berhembus kencang dan mengakibatkan kapal terbalik.

“Saat di tengah-tengah antara dermaga keberangkatan (Dermaga) Wijayapura menuju Sodong Nusakambangan, di pertengahan penyeberangan itu, anginnya kencang dan langsung kapal itu terbalik,” terang Nyoman.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here