Tuesday, 19 March 2024
HomeBeritaMenutup Tahun Anggaran 2021 dengan Gemilang

Menutup Tahun Anggaran 2021 dengan Gemilang

Bogordaily.net – Tutup anggaran menjadi agenda rutin yang lazim dilakukan oleh suatu lembaga, baik swasta maupun pemerintahan.

Agenda tersebut penting dikarenakan sangat terkait erat dengan capaian kinerja, realisasi anggaran dan evaluasi rencana kegiatan yang sudah ditetapkan sejak awal .

Bagi Kementerian/Lembaga yang dananya bersumber dari APBN, agenda tutup anggaran merupakan salah satu tolak ukur akuntabilitas pelaksanaan anggaran  terutama bagi satuan kerja sebagai entitas pelaporan.

Alokasi dana yang dikelola oleh satuan kerja kementerian/lembaga digunakan untuk melaksanakan tugas dan fungsi pemerintahan yang diembannya dan harus dipertanggungjawabkan pengelolaannya pada setiap akhir .

Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sukabumi sebagai instansi vertikal Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan, pada 2021 memiliki amanah untuk mengelola dan menyalurkan dana APBN sekitar Rp.2,6 Triliun.

Dana tersebut terdapat pada 86 Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) milik 76 satuan kerja yang tersebar di wilayah Kota Sukabumi, Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Cianjur.

Dalam rangka menghadapi tutup anggaran 2021 bahwa KPPN Sukabumi sebagai salah satu kantor yang telah meraih WBK/WBBM.

Senantiasa berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi seluruh mitra kerjanya dengan standar pelayanan prima dan fokus pada kepuasan pelanggan.

Walaupun masih dalam masa pandemi COVID-19 yang mengharuskan layanan dilakukan secara online, namun kualitas layanan yang diberikan tetap terjamin berkat kehandalan sistem.

Serta teknologi informasi yang digunakan serta kemampuan sumber daya manusianya yang sangat piawai dan mumpuni.

Permasalahan yang krusial pada setiap tutup anggaran adalah adanya batas waktu penyampaian dokumen tagihan dan kontrak yang ditetapkan dalam beberapa tahap.

Hal ini sangat memerlukan komitmen bukan hanya dari pengelola keuangan satuan kerja kementerian/lembaga, namun juga dari masyarakat penyedia barang/jasa pemerintah.

Komitmen dan kedisiplinan dalam pemenuhan/penyampaian dokumen tagihan tersebut sangat menentukan tingkat kelancaran pelaksanaan tutup anggaran.

Dengan indikasi tidak adanya penerbitan dispensasi keterlambatan sehingga pencairan suatu tagihan dapat segera direalisasikan.

Upaya yang telah dilakukan KPPN Sukabumi dalam menyongsong tutup anggaran 2021 ini antara lain dengan melaksanakan sosialisasi peraturan kepada seluruh satuan kerja dan kalangan perbankkan.

Membuka layanan konsultasi baik offline maupun online dan mengoptimalkan seluruh saluran media sosialnya pada FaceBook (Kppn Sukabumi), Instagram (kppn.sukabumi) dan TikTok (@kppn128).

Untuk menyiarkan informasi dan memberikan edukasi kepada masyarakat luas tentang pelaksanaan APBN.

Selain itu juga, untuk mengantisipasi secara dini atas permasalahan yang akan terjadi di penghujung akhir , telah dilakukan mitigasi dan inventarisasi permasalahan sekaligus solusinya.

Semua upaya yang telah dilakukan tersebut tentunya tidak berarti jika tidak diikuti oleh komitmen yang kuat dari satuan kerja dan masyarakat terutama penyedia barang/jasa pemerintah.

Diperlukan sinergi dan kolaborasi yang apik dari seluruh pihak terkait dalam menyukseskan tutup tahun anggaran 2021 yang akan dimulai pada bulan Desember nanti.

Pandemi COVID-19 yang masih melanda Indonesia dan berdampak pada terpuruknya seluruh sektor kehidupan masyarakat menuntut pemerintah untuk mengelola dana APBN secara optimal.

Dengan membuat kebijakan yang fokus pada penanganan pandemi COVID-19 dan pemulihan ekonomi masyarakat melalui Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Ukuran kesuksesan pelaksanaan tutup tahun anggaran,salah satunya adalah tingkat realisasi anggaran tinggi yang selaras dengan tingkat capaian output kegiatan yang tinggi pula.

Dengan demikian, momentum tutup tahun anggaran kali ini menjadi sangat penting dan menjadi tantangan bagi seluruh KPPN yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dalam mengawal pundi-pundi negara.

Setiap rupiah yang disalurkan diharapkan mampu menggerakkan perekonomian masyarakat dan membawa manfaat bagi seluruh sendi kehidupan di tengah pandemi.

Profesionalisme, transparansi dan akuntabilitas yang didukung berbagai inovasi layanan dengan basis teknologi informasi.

Akan menjadi senjata ampuh untuk menutup tahun anggaran 2021 ini secara gemilang dan sekaligus  berharap penyebaran virus COVID-19 pun segera menghilang, semoga.***

*Penulis: Sugih Harto

*Kepala Seksi Pencairan Dana pada KPPN Sukabumi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here