Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorSeleksi Bos PDTJ Berlanjut, Dari 22 Pelamar Hanya Sisa 5 Kandidat

Seleksi Bos PDTJ Berlanjut, Dari 22 Pelamar Hanya Sisa 5 Kandidat

Bogordaily.net – Proses pencarian Direktur Perusahaan Daerah Jasa Transportasi (PDTJ) Kota Bogor periode 2021-2026 terus bergulir. Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Dody Ahdiat mengungkapkan, proses penyaringan tahap satu atau seleksi administrasi telah rampung dan kini akan berlanjut ke tahap berikutnya yakni Uji Kepatuhan dan Kelayakan.

“Saat ini sudah masuk seleksi tahap dua yakni uji kelayakan dan kepatutan,” ujar Dody Ahdiat pada Rabu 10 November 2021.

Saat awal dibuka, terdapat 22 pendaftar. Selanjutnya dilakukan verifikasi dokumen administrasi dan seleksi administrasi. Namun, dalam seleksi administrasi 17 orang langsung dinyatakan tidak lulus sehingga hanya tersisa 5 orang.

Kelima peserta yang lolos antara lain, Avisurjo Satyodwipo, Estu Suherman, Indra Wahyu Setiawan, Lies Permana Lestari dan Rachma Nissa Fadliya.

Selanjutnya, mereka akan melanjutkan langkah ke Uji Kepatuhan dan Kelayakan. Proses seleksi tahap 2 ini dimulai dengan ujian tertulis dan penulisan makalah di Kampus IBI Kesatuan Bogor, proses ini sudah rampung dilaksanakan Selasa 9 November 2021 lalu.

Selanjutnya, mereka harus mempresentasikan makalah mereka dan melakukan wawancara di Gedung Paseban Narayana, Balai Kota Bogor pada Selasa 16 November 2021 pekan depan.

“Insya Allah sesuai jadwal,” tegas Dody.

Wakil Wali Kota Kecewa

Secara terpisah, Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim mengungkapkan kekecewaannya pada proses seleksi direktur PDJT Kota Bogor. Pasalnya, ia berharap seleksi ini akan jadi sarana para ahli transportasi beradu gagasan untuk transportasi massal Kota Bogor. Apalagi, PDJT diproyeksikan akan mengembangkan bisnis baru yang masih terkait bidang transportasi.

Namun nyatanya, orang-orang yang melamar dan lolos seleksi administrasi justru didominasi oleh orang-orang yang tidak berasal dari bidang transportasi.

“Harapan kita kan direktur PDJT nanti punya latar bela­kang bidang transportasi. Tapi dari latar belakangnya seperti itu relatif minim. Ma­kanya kita sedang evaluasi, kita sedang coba perpanjang waktu 1-2 hari ke depan, men­dalami lagi, memberikan kesempatan kepada pelamar untuk memenuhi beberapa persyaratan yang belum ter­penuhi,” katanya pada Sabtu 6 November 2021 lalu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here