Friday, 29 March 2024
HomeBerita6 Wakil Indonesia Masuk Semifinal, Ini Jadwal Swiss Open 2022

6 Wakil Indonesia Masuk Semifinal, Ini Jadwal Swiss Open 2022

Bogordaily.net – Terdapat enam wakil Indonesia yang tampil di babak perempatfinal , Jumat 25 Maret 2022.  Di turnamen bulutangkis level Super 300 itu, Anthony Sinisuka Ginting akan membuka babak delapan besar di nomor tunggal putra.

Ia sukses melaju ke fase ini usai mengalahkan wakil Prancis Arnaud Merkle. Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo itu akan menghadapi Sameer Verma dari India yang lolos ke perempatfinal setelah menumbangkan Rezy Dwi Cahyo (Azerbaijan).

Di sektor yang sama, Jonatan Christie juga akan tampil di perempatfinal melawan Toma Junior Popov dari Prancis. Jojo mampu melangkah ke titik ini usai melewati laga sengit melawan Tze Yong Ng (Malaysia).

Peraih medali emas Asian Games itu berhasil bangkit setelah kalah 18-21 di gim pertama babak 16 besar. Ia mampu membalikkan keadaan dan menyelesaikan laga dengan skor 21-13, 21-12.

Wakil Indonesia lain yang akan tampil adalah pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ia akan menantang pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Masih di ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan menjadi dua harapan Indonesia di .

Harapan penikmat tepuk bulu angsa Indonesia juga ada di bahu Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati melalui nomor ganda campuran. Mereka akan melawan Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis).*

(Muhammad Rizki Maulana)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here