Friday, 29 March 2024
HomeKota BogorLies Permana Lestari Mundur, Komisi II DPRD Kota Bogor Keheranan

Lies Permana Lestari Mundur, Komisi II DPRD Kota Bogor Keheranan

Bogordaily.net – Mundurnya Lies Permana Lestari sebagai Direktur Utama (Dirut) Perusahaan Daerah Jasa Transportasi (PDJT) Kota Bogor membuat publik tercengang, terlebih bagi wakil rakyat yang kini duduk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor.

Ketua Komisi II , Edi Darmawansyah mengatakan, mundurnya Lies Permana Lestari dari posisi Dirut PDJT Kota Bogor membuat dirinya heran.

Sebab, menurut Edy, selama Lies Permana Lestari menjabat Dirut PDJT selalu menyatakan profesional dan hal itu disampaikan saat beberapa kali rapat dengan Komisi II.

“Sudah beberapa kali rapat dengan Komisi II, beliau menyatakan dirinya sebagai Profesional, sangat disayangkan kalau bertugas baru 4 bulan sudah mundur. Ini yg membuat kita bertanya tanya ada apa dengan manajement Perumda JATRAN (Jasa Tranportasi) yang dimiliki oleh Pemkot Bogor ini?,” ujar Edi.

Bisa jadi, sambung Edi, permasalahan di PDJT sangat berat, sehingga Dirut yang di kenal sebagai tenaga profesional mengundurkan diri.

“Kami tentunya memahami itu, Komisi II pernah minta Perjanjian Kerja Sama Perumda Jasa Tranportasi dengan PT. Kodjari kepada beliau, tetapi sampai saat ini tidak diberikan, ternyata pada saat rapat Pansus LKPJ disampaikan oleh Sekda Perjanjian itu belum ada,” terangnya.

Bukan itu saja, dirinya selaku ketua Komisi II pada rapat terakhir sempat menanyakan berapa nilai aset PDJT pada saat perubahan menjadi Perumda. Namun, mantan Dirut PDJT pada waktu itu menjawab Rp 600 juta.

“Saya juga menanyakan apakah PDJT sudah di audit dan apakah auditnya dapat dipertanggungjawabkan secara hukum?. Namun beliau tidak memberikan jawaban,” imbuhnya.

Masih kata Edi, penunjukan Plt Dirut PDJT memang kewenangan Wali Kota selaku KPM. Namun pihaknya berharap Pemerintah Kota Bogor bisa memperbaiki manajemen perusahaan dan bisa membuat kerja sama yang saling menguntungkan.

“Juga harus mampu menjadi perusahaan yang dapat meningkatkan Penghasilan Asli Daerah (PAD) Kota Bogor,” ucapnya.

(Heri Supriatna)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here