Friday, 26 April 2024
HomeViralMain Biliar Pakai Peralatan Sederhana yang Ada di Kelas, Aksi Siswa Ini...

Main Biliar Pakai Peralatan Sederhana yang Ada di Kelas, Aksi Siswa Ini Viral

Bogordaily.net – Ketika mengisi waktu kosong di dalam kelas dengan bermain mungkin harus memutar otak untuk mencari ide permainan. Siswa sekolah menengah ini sangat kreatif membuat permainan sederhana di kelas.

Aksi mereka bermain sederhana tersebut diunggah oleh akun media sosial Instagram dagelan.

“Ditunggu pertandingan class meetingnya,” tulis pengunggah sebagai keterangan unggahannya, dikutip dari Yoursay, Selasa 24 Mei 2022.

Rekaman video memperlihatkan sekelompok siswa sekolah menengah memakai seragam pramuka sedang bermain di kelas. Tentu saja, peralatan yang dipakai bukan aslinya.

Para siswa ini dengan kreativitas yang tinggi membuat sederhana menggunakan peralatan di kelas. Mereka menggunakan meja guru sebagai meja biliarnya.

Setiap sisi meja diletakkan gulungan kertas untuk menghindari bola keluar tidak pada tempatnya. Lubang yang digunakan untuk menampung bola berhasil disodok pemain keluar yakni memanfaatkan botol air mineral.

Empat sudut meja dipasang bagian bawah botol air mineral yang sudah dipotong. Bola yang diganti dengan tutup bekas botol minuman kemasan warna-warni.

tersebut bagian atasnya ditulisi angka layaknya bola sungguhan. Tongkat yang digunakan untuk menyodok yaitu memanfaatkan gagang sapu yang sudah rusak.

Meskipun yang dipakai untuk bermain dibuat dari peralatan seadanya tetapi siswa itu tampak senang. Mereka bermain biliar sebagaimana menggunakan peralatan aslinya.

Baru beberapa jam diunggah, video tersebut sudah mendapatkan 2,1 juta tayangan di reels Instagram. Kolom komentar videonya langsung dibanjiri berbagai tanggapan dari warganet yang menonton. Tak sedikit warganet yang memuji kreativitas dari siswa sekolah menengah ini.

“Kreatif, suka yang kayak begini. Jadi ingat masa dulu SMA,” kata salah satu warganet.

“Kreatif banget ada saja akal-akalannya,” imbuh lainnya.

“Kreatif. Gue sudah enggak bisa begini lagi,” komen yang lain.

“Saya kangen zaman anak-anak yang kreatif kayak begini. Sebelum adanya gadget,” sahut warganet lainnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here