Friday, 26 April 2024
HomeBeritaNomor 46 Miliki Valentino Rossi Akan Diabadikan, Pembalap Lain Haram Memakai Nomor...

Nomor 46 Miliki Valentino Rossi Akan Diabadikan, Pembalap Lain Haram Memakai Nomor Itu

Bogordaily.net – Para penggemar akan menyaksikan kehadiran sang legenda di Sirkuit Mugello dua pekan mendatang. Kedatangannta itu untuk mengabadikan nomor 46 yang selama ini menemaninya di sirkuit balap.

Rossi, yang sudah pensiun dari sejak musim kemarin, akan menghadiri seremoni untuk mengabadikan nomor 46 dan mengharamkan para pembalap lain memakai nomor itu.

Menurut .com, seremoni itu bakal digelar di sela Grand Prix Italia di Sirkuit Mugello Sabtu, 28 Mei 2022. Acara akan berlangsung di lintasan lurus Mugello, menjelang dilakukannya kualifikasi.

Rossi, juara dunia sembilan kali di berbagai kelas, sudah memakai nomor 46 selama 26 musim dengan penuh cerita sukses, drama, dan romantisme, sehingga angka tersebut menjadi salah satu yang paling dikenal di dunia dan melekat dengan namanya.

Hal itu serupa dengan nomor 23 milik Michael Jordan di ajang bola basket.

Rossi sudah memperkenalkan VR46 sebagai jenama apparel, akademi pembalap roda dua, dan juga tim dan Moto2 untuk mempertahankan eksistensinya di dunia balapan dengan cara berbeda.

Sepanjang karirnya, memenangi 115 balapan, finis di atas podium 235 kali, dan sangat berjasa memperkenalkan ajang balap roda dua ke jutaan penggemar di seluruh dunia.

Tentu, Rossi juga sudah resmi dinobatkan sebagai legenda atau masuk Legends Hall of Fame dalam seremoni di Valencia tahun lalu.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here