Monday, 29 April 2024
HomeKabupaten BogorCamat Sukaraja Monitoring Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Cilebut, Harus Sesuai RAB

Camat Sukaraja Monitoring Pembangunan Jalan Lingkungan di Desa Cilebut, Harus Sesuai RAB

Bogordaily.net – Pemerintah Kecamatan Sukaraja, melakukan pembangunan jalan lingkungan (jaling) di Desa Cilebut Barat, Kabupaten Bogor, Selasa 7 Juni 2022.

Camat Sukaraja Kabupaten Bogor, Ria Marlisa, mengatakan, bahwa pembangunan betonisasi jalan lingkungan itu, bertujuan untuk memastikan apakah proses pengerjaan betonisasi sudah sesuai dengan RAB.

Menurutnya, bahwa jalan lingkungan yang telah dikerjakan oleh Pemdes Cilebut Barat, harus sesuai dengan RAB dan terbangun dengan rapih dan bagus. Untuk infrastruktur betonisasi jaling tersebut dengan volume 80 x 1.8 x 0.1 + 90 x 1.0 x 0.1 meter dengan anggaran sebesar Rp30 juta.

“Ada empat titik pembangunan yang bersumber dari dana desa, dan sudah dikerjakan Pemdes Cilebut Barat. Hasil tinjauan ini, semua titik jaling yang telah dibangun cukup bagus sesuai dengan RAB, baik dari kualitas maupun volumenya,” ucapnya

Lanjutnya, Ia berharap, bahwa semua pembangunan yang ada di desa se-Kecamatan Sukaraja dapat melakukan pembangunan dengan baik dan sesuai RAB.

“Diharapkan semua desa di Kecamatan Sukaraja dapat mengalokasikan anggaran DD sesuai RAB dan membangun dengan hasil yang baik,” jelasnya

Sementara, Kedes Cilebut Barat, Dasuki menjelaskan, bahwa semua pembangunan jaling di Desa Cilebut Barat, sudah sesuai RAB dan dipantau oleh Pemdes, BPD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat setempat, LPM dan dibantu swadaya masyarakat.

“Dengan kebersamaan, kita lakukan agar sinergitas dengan semua petugas terus terjalin dengan baik, untuk mewujudkan Desa Cilebut Barat semakin maju lagi ke depannya,” pungkasnya.

(Albin)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here