Sunday, 12 May 2024
HomeBeritaDilepas Persija, Rans FC Boyong Makan Konate

Dilepas Persija, Rans FC Boyong Makan Konate

Bogordaily.net yang kini berganti nama menjadi Rans Nusantara FC klub milik Sultan Andara Raffi Ahmad memboyong sebagai pemain asing mereka setelah dilepas Persija Jakarta. gabung pun sudah diresmikan.

Manajemen Persija Jakarta melepas dengan alasan sang pemain tak masuk skema pelatih Thomas Doll.

sejatinya masih terikat kontrak dengan Persija selama satu musim sejak didatangkan Macan Kemayoran pada pertengahan Liga 1 musim lalu.

Kini, Konate dia merumput bersama Rans Nusantara FC. Pengalamannya bermain di sepakbola Tanah Air jadi alasan tim asuhan Rahmad Darmawan itu mendatangkannya.

“Tentang bergabungnya di Rans Nusantara FC satu sisi kemarin kita sudah banyak melakukan uji coba melawan Arema dan Barito Putera,” kata Presiden Rans Nusantara FC Roofi Ardian dalam keterangan resminya.

“Evaluasi terus kami tingkatkan makanya kami datangkan Konate untuk menunjang dari sisi penyerangan Rans Nusantara FC,” sambungnya.

Pengalaman Konate yang pernah membela tim-tim besar Tanah Air seperti Persib Bandung, Arema FC, Persebaya Surabaya, hingga Persija dinilai akan sangat berguna bagi Rans Nusantara FC.

Seperti diketahui, Rans Nusantara FC baru promosi ke Liga 1 pada musim ini bersama Persis Solo dan Dewa United.

“Satu sisi hadirnya Konate membuat tim menjadi balance karena kita butuh orang yang berpengalaman dan punya mental juara. Kedatangan Konate ini membuat Rans Nusantara FC ini lebih baik,” ungkapnya.

“Tentunya kita terus melakukan evaluasi. Kita masih akan mendatangkan pemain asing karena kita masih memiliki kuota. Kita tunggu nanti bila nanti ada kekurangan masih akan terus kita evaluasi sampai bergulirnya Liga 1 2022/2023,” pungkasnya.

Namun, tidak diketahui berapa nilai kontrak Konate di Rans Nusantara FC. Termasuk total mahar yang diserahkan ke Persija untuk mengambil Konate. ***

Sumber: suara.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here