Thursday, 27 June 2024
HomeKulinerKenyal dan Anti Gagal, Ini Rahasia Resep Pempek Tanpa Ikan

Kenyal dan Anti Gagal, Ini Rahasia Resep Pempek Tanpa Ikan

Bogordaily.net– Salah satu makanan khas Palembang yakni cukup populer di Tanah Air. Olahan dari ikan ini rasanya gurih dan disajikan dengan cuko yang manis, asam dan pedas. Jika tak ingin memakai ikan bisa disiasati dengan membuat tanpa ikan atau dos. dos kerap dijual oleh pedagang keliling. Kita bisa membuat sendiri di rumah. Agar dos tidak keras dan rasanya kenyal ada satu rahasia alias trik jitu tanpa ikan yang bisa dicoba.

Sebagaimana dilansir dari Sajian Sedap, untuk membuat , biasanya penggunaan ikan juga membuat hasilnya bisa kenyal. Namun hal ini berbeda dengan dos. Karena dibuat tanpa menggunakan ikan, biasanya hasilnya terkadang jadi keras.

Nah, yang membuat pempek dos bisa kenyal ternyata takaran tepung. Rupanya untuk membuat pempek dos, tepung yang digunakan adalah perpaduan tepung tapioka atau tepung sagu, dengan tepung terigu. Bahkan terkadang ada yang memasukan ebi atau udang kering yang dihaluskan kedalam adonan pempek. Hal ini untuk memberikan aroma ikan.

Untuk membuat pempek dos diperlukan perbandingan yang pas antara tepung terigu dan tepung sagu. Perbandingan dalam membuat pempek dos antara tepung sagu dan tepung terigu adalah 2:1. Ini bertujuan agar pempek dos tidak terlalu kenyal. Jadi jika Anda menggunakan tepung terigu saja, hasilnya akan keras. Berikut pempek tanpa ikan:

Bahan-bahan:

500 gram tepung sagu

250 gram tepung terigu

350 ml air

air yang banyak untuk merebus pempek

2 butir telur

1 sdt garam

1 sdt gula

½ sdt merica

1 sdt kaldu bubuk

5 siung bawang putih, haluskan

ebi secukupnya

 

Cara membuat:

Sebelum membuat Anda haru membuat biang adonan pempek terlebih dahulu.

Didihkan 250 ml air.

Masukan garam, gula, merica, kaldu bubuk dan bawang putih.

Setelah mendidih, matikan api.

Masukan perlahan tepung terigu, aduk rata, tunggu hingga agak dingin.

Setelah hangat dan tidak mengeluarkan uap panas, masukan telur, aduk rata.

Kemudian masukan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diuleni.

Uleni adonan hingga kalis dan bisa dibentuk.

Bentuk adonan menjadi bentuk lenjer kecil dan isi telur.

Rebus pempek dos dalam air yang sudah didihkan dalam panci.

Jika pempek dos sudah mengambang, maka pempek sudah matang.

Angkat pempek, kemudian tiriskan.

Goreng pempek dalam minyak panas, angkat dan sajikan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here