Saturday, 28 September 2024
HomeKulinerResep Ikan Kuah Asam Aroma Kemangi, Segar Banget dan Bikin Tambah Nasi...

Resep Ikan Kuah Asam Aroma Kemangi, Segar Banget dan Bikin Tambah Nasi  

Bogordaily.net– Menu berkuah dengan aroma dan rasa yang begitu nikmat cocok disajikan pada makan siang Anda. Salah satunya menu resep ikan kuah asam aroma kemangi. Rasanya yang segar dan kuahnya yang lezat membuat selera makan Anda bertambah. Hmm, bikin tambah nasi juga pastinya. Nah, jika tertarik menghadirkan resep ikan kuah asam aroma kemangi enak berikut resepnya sebagaimana dilansir dari Sajian Sedap:

Waktu: 45 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

400 gram ikan nila fillet, potong-potong

2 sendok makan asam jawa, larutkan dengan 100 ml air, saring

1.500 ml air

12 buah cabai rawit merah utuh

1 sendok makan garam

1 1/2 sendok teh gula pasir

3 batang kemangi, siangi

Bumbu Halus:

5 cm kunyit, bakar

3 butir kemiri, sangrai

8 butir bawang merah

4 buah cabai merah besar

4 buah cabai rawit merah

5 cm lengkuas

1 cm terasi

Cara Membuat:  

1. Rebus 1.500 ml air bersama bumbu halus dan asam jawa di atas api sedang sampai mendidih dan harum.

2. Masukkan ikan dan cabai rawit. Aduk rata. Masak sampai ikan matang.

3. Menjelang diangkat, tambahkan daun kemangi. Aduk menyebar.

4. Menu ikan kuah asam aroma kemangi siap disajikan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here