Monday, 6 May 2024
HomeKota BogorBruk!! Tembok Pool Bus di Bogor Ambruk Timpa Rumah Warga

Bruk!! Tembok Pool Bus di Bogor Ambruk Timpa Rumah Warga

Bogordaily.net – Tembok pool bus di Jalan Dadali, Kelurahan Tanahsareal, Kota Bogor, ambruk.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun, ambruknya tembok itu menimpa sejumlah rumah warga sekitar.

Kini puing reruntuhan itu sedang dalam evakuasi petugas. Sejumlah petugas nampak sibuk mengevakuasi reruntuhan tersebut.

Alat berat seperti palau saling sahut untuk membongkar tambok yang ambrol itu.

Dalam video yang diterima redaksi bogordaily.net. Sejumlah pekerja dan petugas nampak sibuk membersihkan dan memperbaiki puing reruntuhan tersebut pada Selasa 30 Agustus 2022, sekitar pukul 10 WIB.

Sementara itu, lima orang dilaporkan mengalami luka-luka tertimpa tembok tersebut. Kelimanya dibawa ke Rumah Sakit Salak.

“Ada lima korban semua terluka, sekarang sedang penanganan di RS Salak,” kata Ketua RT setempat, Lukman Nur Hakim, Senin 29 Agustus 2022.

“Kejadiannya tadi setelah magrib ya, saya terdengar bunyi ‘brek’ gitu kan. Ternyata ada pemilik rumah yang berlarian minta tolong gitu kan,” paparnya.

Dia kemudian menuju ke lokasi dan sempat membantu mengevakuasi warga dari reruntuhan itu.

“Akhirnya keluar juga, saya mengevakuasi warga. Ternyata memang di dalam masih ada korban gitu. Tapi sudah diselamatkan, tadi sudah dievakuasi, dibawa ke RS Salak. Sekarang sedang dalam penanganan di RS Salak,” bebernya seperti dikutip dari Detikcom.

“Korban sendiri yang tadi saya lihat ada yang bocor di kepala, sama yang luka-luka tadi ya. Karena ketimpa puing-puing reruntuhan,” tambahnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here