Friday, 26 April 2024
HomeKota BogorCatat! Sidak Proyek Blok l RSUD, Ini Peringatan Komisi lll DPRD Kota...

Catat! Sidak Proyek Blok l RSUD, Ini Peringatan Komisi lll DPRD Kota Bogor

Bogordaily.net–  melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke pembangunan Blok 1 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) , Kamis, 11 Agustus 2022.

Pada sidak ini, Ketua , Iwan Iswanto beserta anggotanya yakni R. Laniasari, Pepen Firdaus, Sendhy Pratama dan Lusiana Nurissiyadah memberikan beberapa catatan yang perlu diperhatikan oleh pihak kontraktor maupun .

“Hari ini kami melakukan pengawasan berkaitan tindak lanjut dari pembahasan raker dengan RSUD. Kita ke lapangan ingin tahu sejauh mana progres yang ada. Ada beberapa hal yang menjadi catatan kita salah satunya peran serta pemberdayaan masyarakat yang kerja,” kata Ketua , Iwan Iswanto kepada awak media.

Menurut anggota DPRD dari fraksi PDIP ini, secara umum telah disampaikan dan melihat bahwa KUAPPAS sudah berjalan sebagaimana mestinya.

Namun, pihaknya menitikberatkan untuk percepatan lantaran merupakan kota hujan sehingga percepatan, pekerja sampai logistik harus betul-betul diperhatikan.

“Kami melihat ini masih awal, kaitan dengan percepatan di lapangan, akan ada beberapa lanjutan yang kita evaluasi tadi kita sampaikan. Artinya pertengahan atau 30 hari ke depan kita bisa lihat pengawasannya,” paparnya.

Sejauh ini, kata Iwan, defisiasi progres pembangunan yang menghabiskan anggaran sekitar Rp50 miliar dari dana bantuan Pemprov Jabar masih relatif bagus dan sehat.

Apalagi, pihak pelaksana mengaku eksisting pekerja yang terlibat ada sekitar 30-40 orang dengan waktu kerja yang ditambah hingga malam hari.

Komisi lll DPRD sidak pembangunan Blok 1 .(Istimewa/Bogordaily.net)

“Harapan kita percepatan agar jangan sampai di akhir waktu, karena pekerjaan finishing ini kan kerjaan yang butuh keterampilan. Kalau sekarang masih kasar. Tapi secara umum kita lihat progressnya bagus,” ujarnya.

Disinggung soal tenaga kerja, Iwan mengaku, secara regulasi mungkin sudah diatur. Jadi presentasenya sudah ada.

“Tinggal sejauh mana tindaklanjut salah satu rekomendasi yang kita berikam pada konsulkan untuk melibatkan warga Kota Bogor,” tegasnya.

Sementara itu, Dirut dr. Ilham Chaidir menambahkan, pesan dan catatan yang diberikan komisi III sesuai dengan harapan pihaknya yakni pembangunan blok 1 tersebut bisa selesai tepat waktu dan sesuai spesifikasi.

Komisi lll DPRD Kota Bogor sidak pembangunan Blok 1 .(Istimewa/Bogordaily.net)

Adapun rekomendasi-rekomendasi yang diberikan, pihaknya akan mencoba menekankan kepada kontraktor untuk melakukan penambahan tenaga kerja sesuai kebutuhan.

“Mudah-mudahan bisa dilakukan oleh pihak kontraktor. Sebetulnya sekarang juga sudah ditambah pekerja ini termasuk jam kerjanya sampai malam untuk mengejar waktu menjelang musim penghujan,” imbuhnya.

Ia juga menjelaskan, pada tahapan awal ini defiasinya masih positif. Pembangunan blok 1 diangka 0,2. Itu masih relatif bagus, yang penting tidak negatif.

“Kita juga ingin pembangunan betul-betul dikerjakan sesuai spek dan tepat waktu. Sebab, membangun rumah sakit berbeda dengan pembangunan gedung lainnya, banyak hal yang harus benar-benar diperhatikan,” katanya.

Untuk diketahui, pembangunan Blok I Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor sudah dimulai sejak 15 Juli 2022 dengan batas waktu penyelesaian pembangunan di 13 Desember 2022.***

(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here