Saturday, 20 April 2024
HomeNasionalMasa Penahanan Ferdy Sambo Cs Diperpanjang Gara-Gara Ini

Masa Penahanan Ferdy Sambo Cs Diperpanjang Gara-Gara Ini

Bogordaily.net–  Masa penahanan mantan Kadiv Propam Polri Irjen , atau Richard Eliezer, Brigadir Ricky Rizal, dan Kuat Maruf diperpanjang Polri. Penyebabnya, berkas perkara para tersangka kasus pembunuhan Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat atau dinyatakan belum lengkap oleh Kejaksaan Agung (Kejagung).

“Sudah diperpanjang, 20 hari saja,” kata Dirtipiddum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian kepada wartawan di rumah dinas , Duren Tiga, Jakarta Selatan, sebagaimana dilansir Suara.com, Selasa, 30 Agustus 2022.

Sebelumnya Kejaksaan Agung RI menyatakan berkas perkara kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau J atas tersangka , Richard Eliezer, Ricky Rizal, dan Kuat Maruf belum lengkap.

Jaksa penuntut umum (JPU) akan menyerahkan berkas itu ke penyidik Polri pada Kamis 1 September 2022 pekan ini.

“Berkas yang empat itu masih dalam posisi P18. P19-nya berakhir, pengembalian berkas perkara penuntut umum kepada penyidik itu hari Kamis. Nanti akan diserahkan pada hari Kamis oleh teman-teman penuntut umum kepada penyidik, termasuk berkas perkara yang masih kekurangan,” kata Kapuspenkum Kejaksaan Agung RI, Ketut Sumedana di Gedung Kejaksaan Agung RI, Selasa, 30 Agustus 2022.

Sebelumnya Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Umum (Jampidum) Kejaksaan Agung, Fadil Zumhana menyebut pihaknya segera mengembalikan berkas perkara keempat tersangka ke Bareskrim Polri untuk dilengkapi berdasar petunjuk yang telah diberikan oleh Jaksa Peneliti.

“Kami dalam proses pengembalian berkas perkara kepada penyidik karena masih ada yang harus diperjelas oleh penyidik tentang anatomi kasusnya, tentang kesesuaian alat bukti,” kata Fadil.

Dalam kasus pembunuhan tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo total telah menetapkan lima orang tersangka. Kelimanya yakni dan istrinya Putri Candrawathi, atau Richard Eliezer, Brigadir Ricky Rizal, dan Kuat Maruf.

dijerat dengan Pasal 338 KUHP tentang Pembunuhan Juncto Pasal 55 KUHP dan 56 KUHP.

Sedangkan, , Putri Candrawathi, Brigadir RR, dan KM dijerat dengan Pasal 340 tentang Pembunuhan Berencana Subsider Pasal 338 Juncto Pasal 55 dan Pasal 56 KUHP.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here