Tuesday, 7 May 2024
HomeNasionalSering Overthinking? Begini Cara Atasinya

Sering Overthinking? Begini Cara Atasinya

Bogordaily.net – Salah satu penyebab utama seseorang mengalami stres adalah pola pikir yang tidak terkontrol atau biasa disebut dengan overthinking.

Dalam melakukan kegiatan sehari-hari, kita pasti sering menghadapi berbagai macam masalah atau kejadian yang tidak kita inginkan. Hal tersebut akan menyita banyak waktu dan pikiran kita pastinya.

Sebagai makhluk yang dianugerahi pikiran dan perasaan, memang tidak bisa dihindari ketika kita mengalami overthinking. Namun, jika tidak dihentikan dan dibiarkan berlarut-larut, hal ini akan berdampak negatif pada .

Berdasarkan referensi dari tulisan Lamothe, C. (2022): How to Stop Overthinking, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kamu coba untuk mengatasinya :

1. Sadari cara kita merespon

Ketika kita sedang overthinking, kita masih memiliki kendali untuk meninjau ulang pikiran kita. Self awarness atau menyadari perasaan sendiri merupakan salah satu kunci utama.

Kamu bisa mengajukan pertanyaan kepada diri sendiri, misalnya apa yang sedang kamu rasakan, apakah perasaan gugup, sedih, malu, tertekan, atau kesal?

Kenali lebih lanjut, apa yang menyebabkan perasaan itu muncul?

2. Atur pernapasan dengan baik

Kamu bisa melatih pernapasan yang baik untuk meredakan pikiranmu. Kamu bisa melakukannya sebanyak tiga kali sehari selama lima menit.

Langkahnya sebagai berikut. Cari tempat yang nyaman untuk duduk dan merilekskan badan. Letakkan satu tanganmu di dada dan satu lagi di perut.

Tarik napas melalui hidung dan buang perlahan melalui mulut. Hal ini dapat membantumu untuk kembali rileks dan berpikir jernih.

3. Mengalihkan perhatian

Kamu juga bisa mengalihkan perhatian dari objek overthinking dengan melakukan berbagai kegiatan aktif. Ada banyak pilihan kegiatan yang bisa kamu lakukan, seperti jalan-jalan, bersepeda, memasak, melukis, dan lain sebagainya.

Mengalihkan perhatian bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Ketika tubuh kita terlalu diam tanpa melakukan aktivitas yang berarti, tingkat kemungkinan untuk overthinking akan semakin tinggi. Jadi, lakukan kegiatan yang bisa membuatmu bergerak.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here