Friday, 29 March 2024
HomePolitikPKS Sebut Duet Anies-AHY di Pilpres 2024 Belum Final

PKS Sebut Duet Anies-AHY di Pilpres 2024 Belum Final

Bogordaily.net disebut-sebut bakal duet dengan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono () pada Pilpres 2024. Ketua DPP Mardani Ali Sera angkat bicara soal duet kabar Anies- tersebut.

Mardani menyebut, duet Anies- sudah jadi pembicaraan Demokrat bersama dengan PKS dan NasDem. Namun, kata dia, semua harus dibicarakan lebih jauh lagi.

“Suaranya, infonya sudah ada, tapi belum final, masih harus duduk bareng bersama lagi. Karena kita ingin Mas bagus, Mas Anies bagus,” kata Mardani di kawasan Jakarta Pusat, sebagaimana dilansir Suara.com, Sabtu, 17 September 2022.

Mardani lalu bicara soal ceruk suara yang harus diraih jika ingin menang Pilpres 2024, yakni ceruk suara Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

“Mas Anies Jabar kuat, Jateng, Jatim harus ada yang…makanya usulnya kalau Mas Anies ya cari yang Jateng-Jatim. Mas kan Pacitan juga tuh, Jatim, bisa juga,” jelasnya.

Tak hanya itu, Mardani menyebut Anies bisa juga menggaet Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa jika ingin menang di Jawa Timur.

“Tapi Bu Khofifah juga boleh. Kalau kita bisa, tapi kan semua masih cair,” ujarnya.

Meski demikian, Mardani menyebut semua masih sangat cair. Terlebih perhelatan Pilpres 2024 juga masih lama.

“Jadi, perlahan kalau bahasanya tadi, siapa sabar dia menang, kami lagi meniti jalan lagi merajut biar indah,” katanya.

Sebelumnya, nama Gubernur DKI Jakarta disebut juga sudah masuk radar pertimbangan Majelis Tinggi Partai (MTP) DPP Demokrat untuk diusung dan didukung maju di Pilpres 2024.

Anies dinilai memiliki chemistry dengan Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau .

“Memang sudah sebagian beredar (nama Anies di MTP). Baliau punya wawasan bagus dan punya chemistry dengan ,” kata Anggota Majelis Tinggi Partai DPP Demokrat, Syarief Hasan di JCC Jakarta, Jumat, 16 September 2022 sore.

Saat disinggung nama Anies yang sempat dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK, Syarief mengatakan, hal itu tidak akan mempengaruhi penilaian MTP.

“Kita bisa ikuti statement beliau akan bantu KPK dalam duduk permasalahan, itu niat bagus kita dukung. Itu tidak pengaruhi nilai partai justru itu nilai tambah bagi Anies,” katanya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here