Saturday, 23 November 2024
HomeKulinerResep Ayam Goreng, Menu Favorit Sejuta Umat! Ditaburi Kelapa Dijamin Nagih

Resep Ayam Goreng, Menu Favorit Sejuta Umat! Ditaburi Kelapa Dijamin Nagih

Bogordaily.net–   Menu dari daging ayam bisa dibuat berbagai olahan. Salah satu yang banyak digemari adalah ayam goreng. Nah resep ayam goreng ini bisa juga dikreasikan dengan kelapa. Pastinya, resep ayam goreng kelapa akan menjadi menu lebih lezat dan digemari sebab rasanya yang super gurih. Resep ayam goreng kelapa ini juga bisa disajikan untuk menu makan siang Anda dan keluarga. Dilansir Sajian Sedap, berikut resep ayam goreng kelapa:

Waktu: 45 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:

  • 6 buah sayap ayam
  • 1 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1 batangserai, memarkan
  • 150 ml santan, dari 1/4 btr kelapa
  • 100 gram kelapa parut kasar
  • 1 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 500 ml minyak, untuk menggoreng

Bumbu Halus:

  • 2 cm kunyit, bakar
  • 2 butir kemiri, sangrai
  • 5 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1/2 sendok teh ketumbar

Cara membuat ayam goreng kelapa:

  1. Rebus bumbu halus bersama daun salam, daun jeruk, serai, dan santan hingga mendidih. Masukkan ayam. Masak sampai setengah matang.
  2. Tambahkan kelapa parut. Aduk rata. Bubuhi garam, gula, dan merica. Aduk rata. Masak sampai bumbu meresap. Angkat.
  3. Goreng ayam di dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Angkat. Tiriskan.
  4. Goreng sisa bumbunya sampai matang. Angkat. Tiriskan.
  5. Sajikan ayam bersama sisa bumbunya.

Itulah tadi bahan-bahan dan cara membuat menu ayam goreng kepala yang bisa Anda coba di rumah. Silakan sajiikan di meja makan saat santap makan siang. Selamat mencoba!***

 

(Riyaldi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here