Sunday, 19 May 2024
HomeHiburanYeonjun Birthday Ke 23, Ini Profil dan Biodatanya!

Yeonjun Birthday Ke 23, Ini Profil dan Biodatanya!

Bogordaily.net birthday ke 23, banyak netizen yang kembali mencari profil dan biodatanya salah satu member TXT tersebut. Popularitas yang dimiliki nampaknya tidak bisa lepas dari bakat yang dia miliki.

Sejak masih menjadi trainee di BigHit Entertainment ia selalu meraih posisi pertama dalam hal vokal, rap dan dance. Jadi, jangan heran, kalau idol kelahiran 13 September 1999 ini juga ditunjuk sebagai leader dari grup TXT. Selain itu, merupakan anggota tertua sehingga cocok untuk menjadi pemimpin dari grup tersebut.

birthday ke 23, Ini Profil dan Biodatanya!

Profil

Nama Lengkap: Choi
Nama Panggung:
Nama Inggris: Daniel Choi
Tempat Lahir: Seongnam, Gyeonggi-do, Korea Selatan
Tanggal Lahir: 13 September 1999
Zodiak: Virgo
Shio: Kelinci
Tinggi Badan: 181 cm
Berat Badan: 65 kg
Golongan Darah: A

dikenal sebagai member TXT yang serba bisa dan selalu menjadi pusat perhatian.

1. Tampil di TV sejak Kecil

muncul di iklan ramen sebelum dia resmi debut dengan TXT. Dia tampil selama 21 detik menggunakan jaket berwarna merah dengan kemeja putih di bagian dalam.

Dalam iklan itu, dia muncul di bagian depan bersama seorang atlet dengan jaket biru. Kemudian, dia kembali muncul di bagian akhir bersama semua artis yang jadi terlibat dalam iklan tersebut.

2. Populer di Sekolah

Saat masih menjadi siswa, cukup populer di sekolahnya. Demi menyenangkan semua penggemarnya di sekolah, ia menulis surat kelulusan yang berisi ucapan selamat.

Selama masih menjadi siswa, Yeonjun juga sering dirumorkan berkencan dengan kakak kelasnya. Maklum, selain memiliki wajah tampan, dia juga dikenal sebagai siswa dengan kepribadian yang ramah.

3. Punya Kebiasaan Mirip Jin ‘BTS', Yeonjun mirip dengan Jin.

Dalam hal kepribadian, Yeonjun disebut memiliki kebiasaan yang mirip Jin ‘BTS'. Maklum, mereka berdua adalah member tertua dari grupnya masing-masing.

Salah satu kemiripan antara Jin ‘BTS' dan Yeonjun ‘TXT' adalah selera humornya yang tidak sesuai dengan usia. Mereka berdua memiliki lelucon bapak-bapak yang terkadang tidak dianggap lucu oleh member lain.

Selain itu, tingkah Yeonjun juga terkadang tidak sesuai dengan usianya. Bahkan, member TXT yang lain menjulukinya sebagai “maknae palsu” karena ia sering bertingkah seperti anak kecil.

4. Tinggal di Amerika

Yeonjum pernah tinggal di San Jose, California, Amerika. Dia menetap di sana selama dua tahun. Di sana, ia tingal bersama paman, bibi, dan kakak sepupunya. Karena pernah tinggal bersama, Yeonjun mengaku sangat dekat dengan keluarga pamannya di Amerika.

Hingga saat ini, Yeonjun masih sering berhubungan dengan kedua kakak sepupunya. Maklum, di rumah Yeonjun merupakan anak tunggal sehingga tidak memiliki saudara yang dapat diajak berbicara. Sehingga, ia sangat dekat dengan kakak-kakak sepupunya.

5. Ganti Nama dan Terhalang Masalah Visa

Selama berada di Amerika, Yeonjun mengganti namanya menjadi Daniel Choi agar teman-teman di sekolahnya mudah saat memanggilnya. Sayangnya, Yeonjun tidak bisa melanjutkan pendidikannya di sana karena masalah visa.

Dalam siaran V-Live Yeonjun menjelaskan karena hal itu, ia harus kembali ke Korea untuk mengurus visanya. Namun, selama berada di Korea, ia mulai tertarik untuk mengikuti audisi menjadi idol dan berkarier hingga saat ini.

6. Jadi Sorotan Media

Menjadi anggota pertama yang diperkenalkan, sehingga banyak yang penasaran dengan sosok Yeonjun. Apalagi, aksinya di video perkenalan sukses membuat banyak orang terpukau.

Tak lama setelah video perkenalan itu dirilis, berita tentang Yeonjun langsung membanjiri platform media sosial. Bahkan, salah seorang peselancar di dunia maya menyebutkan, Yeonjun adalah teman yang sangat baik di sekolahnya.

Di antara lima anggota TXT, video perkenalan Yeonjun yang paling banyak ditonton. Video tersebut telah ditonton hingga 16 juta kali di YouTube.***

 

(Riyaldi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here