Saturday, 4 May 2024
HomeBeritaBabinsa Bondongan Monitoring Pembagian Bantuan untuk Warga Terdampak Kenaikan BBM

Babinsa Bondongan Monitoring Pembagian Bantuan untuk Warga Terdampak Kenaikan BBM

Bogordaily.net–  Penyerahan bantuan kepada warga terdampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertalite, di RT 03 RW 02 , Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor dimonitoring langsung Sertu Syahrir, pada Jumat 28 Oktober 2022.

Pemberian bantuan tersebut diserahkan langsung kepada warga yang terdampak kenaikan harga BBM sebanyak 100 bingkisan dari pimpinan cabang Arta Graha beserta 6 orang karyawan.

Sertu Syahrir memantau pelaksanaan pembagian sembako kepada para warga yang membutuhkan di wilayah tersebut.

“Kami memantau pelaksanaan pembagian sembako dari pimpinan Artha Graha yang diberikan kepada warga , ” ujar Sertu Syahrir kepada Bogordaily.net, Jumat 28 Oktober 2022.

Adapun bantuan yang dibagikan oleh , di antaranya ada, minyak, beras, kopi dan lain sebagainya.

Sertu Syahrir mengatakan, program pembagian sembako ini untuk mengurangi beban warga yang terkena dampak naiknya harga BBM bersubsidi.

“Alhamdulillah, kami telah menyerahkan bantuan kepada warga yang membutuhkan, dan semoga bantuan ini dapat meringankan beban hidup mereka,” jelasnya.

Sementara kata Sertu Syahrir, harapanya dengan adanya bantuan ini, dapat mengurangi beban hidup warga.

Adapun jajaran yang hadir antara lain, Pimpinan Cabang Bank Arta Graha Yunizar, Sertu Syahrir, dan Bhabinkamtibmas Aiptu Sumaryo.(Albin Pandita)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here