Wednesday, 8 May 2024
HomeBeritaSambangi SMP Bina Greha, Babinsa Sosialisasi Metode Belajar ABK

Sambangi SMP Bina Greha, Babinsa Sosialisasi Metode Belajar ABK

Bogordaily.net – Bintara Pembina Desa () Kedung Halang Sertu Makmur melakukan sosialisasi metode pembelajaran untuk anak berkebutuhan khusus () kepada guru dan kepala sekolah di SMP Bina Greha, pada Rabu, 9 November 2022.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan membahas kemajuan dan peningkatan belajar siswa dan siswi yang mempunyai kebutuhan khusus.

Bintara Pembina Desa () Kedung Halang Sertu Makmur mengatakan, peningkatan belajar siswa siswi terhadap kebutuhan khusus sangat diperlukan dengan memberikan variasi metode penyajian yang menarik.

“Sosialisasi ini kami lakukan sekaligus bersilaturahmi untuk meningkatkan kualitas, namun tetap menciptakan suasana yang menyenangkan dalam belajar,” ungkap
Bintara Pembina Desa () Kedung Halang Sertu Makmur kepada Bogordaily.net di SMP Bina Greha, Rabu, 9 November 2022.

Dalam silaturahminya, khususnya mendorong guru dan kepala sekolah untuk melakukan proses belajar yang ringan agar menumbuhkan semangat bagi siswa-siswi.

“Motivasi belajar sangat penting dalam melaksanakan pembelajaran karena dengan adanya motivasi belajar untuk semangat melakukan belajar mengajar,” jelas Sertu Makmur.

Ia pun menuturkan motivasi bisa diberikan dengan memberikan pujian. Hal ini juga dapat memperbaiki hasil pendidikan agar efisien dan efektif.

“Kegiatan sosialisasi hari ini di SMP Bina Greha lancar, semoga kehadiran bisa memberikan rasa aman kepada pihak sekolah,” terang Bintara Pembina Desa () Kedung Halang Sertu Makmur. (Mutia Dheza Cantika)

Sumber: Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi Youtube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here