Thursday, 2 May 2024
HomeTravellingDestinasi Wisata Telaga Nilem: Lokasi dan Harga Tiket

Destinasi Wisata Telaga Nilem: Lokasi dan Harga Tiket

Bogordaily.net – merupakan salah satu destinasi di , Jawa Barat. Lokasinya di Desa Kadeula, Kecamatan Pesawahan, Kabupaten .

Lokasi cukup strategis sebab berada di antara perbatasan tiga kabupaten, yakni Kuningan, Majalengka, serta Cirebon.

Dilansir Kumparan.com dari buku Menapak Indonesia: Menelusuri Setiap Wilayah Provinsi, Kabupaten dan Kota Seluruh Indonesia Jilid 2 (Pulau Jawa), Ahmad Suryadi, S.Pd (2021:36 – 37), Kabupaten Kuningan merupakan salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Barat.

Di bagian timur wilayah kabupaten ini adalah dataran rendah, sedangkan di bagian baratnya berupa pegunungan dengan puncaknya yaitu Gunung Ciremai di perbatasan dengan Kabupaten Majalengka. Gunung Ciremai adalah gunung tertinggi di Jawa Barat.

Ada sejumlah objek di Kabupaten Kuningan, antara lain: Telaga Remis, Ikan Dewa Cibulan, Taman Alam Linggajati, Waduk Darma, Darmaloka, Taman Purbakala Cipari, Gedung Perundingan Linggarjati, Situs Sanghiang Sagarahiang, Cibulan, Balon Keramat Darmaloka, dan Goa Maria .

Nah, jika Anda ingin berkunjung, harga tiket masuk sangat terjangkau yakni sebesar Rp 10.000 sudah dapat menikmati keindahan alam yang luar biasa.

Selain itu, telaga ini juga buka setiap hari mulai dari jam delapan sampai jam lima sore. Ada dua kolam renang di lokasi ini yaitu kolam dangkal dengan kedalaman 0,1 – 2 meter dan kolam dalam dengan kedalaman 0 – 4 meter.

Berenang di sini akan menjadi pengalaman menyenangkan sebab air telaga ini sangatlah jernih, sehingga dapat melihat dasar kolamnya hingga ikan yang berenang dengan sangat jelas.***

Copy Editor: Riyaldi

 

Simak Video Lainnya dan Kunjungi YouTube BogordailyTV

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here