Sunday, 26 May 2024
HomeKota BogorMundur Lagi, Pembukaan Jalan TB M Falak Baru Bisa Dilewati Kendaraan 31...

Mundur Lagi, Pembukaan Jalan TB M Falak Baru Bisa Dilewati Kendaraan 31 Desember

Bogordaily.net – Mundur lagi, atau yang dikenal dengan Darul Quran, di Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, yang semula bisa dilalui kendaran pada 28 Desember, nyatanya harus mundur pada 31 Desember 2022. Hal tersebut lantaran proses pembangunan masih dalam pengerjaan.

Pantauan Bogordaily.net di lokasi, para pekerja nampak mulai merapihkan alat-alat yang tergeletak di dekat bagian jalan yang sudah diperbaiki. Kemudian beberpa water barrier yang terpasang di separuh jalan, masih belum rampung atau dalam tahap perbaikan oleh petugas.

Kepala Dinas PUPR Kota Bogor, Chusnul Rozaqi menjelaskan bahwa, jembatan juga tidak terlepas dari pembangunan tahap satu yang hampir rampung. Ia memperkirakan, pembangunan tersebut sudah mencapai angka sembilan puluh delapan persen.

“Insya Allah ( jalan tanggal 31 Desember 2022,” kata Kepala Dinas PUPR Kota Bogor, Chusnul Rozaqi kepada Bogordaily.net, Kamis 29 Desember 2022.

Ia menambahkan, proses pembangunan yang hampir rampung, difokuskan kepada sisa crosingan saluran air serta tembok pembatas sayap jembatan. Chusnul memastikan bahwa, pembangunan tahap satu ini akan tetap berlanjut untuk penyempurnaan pada 2023 mendatang.

“Ya kisaran 98 persen pembangunan, nanti dibukanya langsung dua jalur, kendaraan roda dua maupun empat bisa melintasi,” jelas Chusnul

Sebelumnya diberitakan, Jalan KH TB M Falak di Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor mengalami longsor pada Selasa 11 Oktober 2022. Longsor tersebut meruntuhkan hampir setengah badan jalan dekat jembatan.

Akibatnya, Jalan KH TB M Falak yang merupakan salah satu jalan utama di Kota Bogor ditutup sementara.

Semua jenis kendaraan tidak diperbolehkan melintas di jalan tersebut. Pengemudi diminta melintas menggunakan jalan alternatif. Perubahan rute kendaraan memicu terjadinya kemacetan di sejumlah ruas jalan menuju Kota Bogor.

(Muhammad Irfan Ramadan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here