Friday, 26 April 2024
HomeViralViral, Kisah Pilu Guru Honorer Rela Naik Turun Gunung Demi Mengajar Anak...

Viral, Kisah Pilu Guru Honorer Rela Naik Turun Gunung Demi Mengajar Anak Didiknya

Bogordaily.net , kisah pilu perjuangan seorang di Sulawesi Selatan, menempuh jarak 14 kilometer selama tiga belas tahun lamanya demi mengajar murid-muridnya yang berada disekolah, tepatnya di SDN 60 Bung, Sulawesi Selatan.

Guru wanita itu bernama Sahari, 60 tahun. Ia yang mengabdikan diri mengajar di atas Gunung Tellue, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan.

Ibu Sahari rela menempuh jarak yang sangat jauh yakni 40 kilometer dari rumahnya menuju ke sekolah. Rute perjalanan sangat melelahkan, dengan berjalan kaki melewati gunung dan hutan selama berjam-jam agar tiba di sekolah.

Disiarkan disalah satu televisi lokal,
Sahari mengatakan harus menempuh perjalanan dari rumah dengan motor sejauh 30 kilometer menurju kaki gunung Tellue.

Kemudian, lajunya berganti dengan jalan kaki menuju ke sekolah dalam kurun waktu 2 jam.

Tak hanya bercerita soal perjuangannya menuju sekolah, ia juga menyebut gajinya menjadi hanya Rp 100 ribu setiap bulannya.

“Berapa bu penghasilan di sana?” tanya seorang host saat tersebut menjadi bintang tamu dalam salah satu stasiun TV.

“Malu mengucapkannya,” jawab itu.

“Barang kali mas kaget mendengarkan, kalo dalam 1 bulannya itu cuma Rp 100 ribu,” sambungnya.

Ia juga mengatakan jika dirinya pindah, anak didiknya merasa seperti kehilangan arah. “Jika ibu pindah, kami bagaikan ayam yang kehilangan induknya,” ucap Sahari menirukan ucapkan para muridnya.

Hanya orang-orang berhati mulia lah yang sudi melakukan profesi tersebut, sehingga layak disemati pahlawan tanpa tanda jasa.

Bukan setahun dua tahun, Ibu Sahari telah mengabdi menjadi selama puluhan tahun, dengan selalu berjalan untuk menuju sekolah tempat ia mengajar.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here