Monday, 25 November 2024
HomeKulinerMenu Nasi Kotak Lengkap dengan Resep, Bisa Jadi Ide Jualan

Menu Nasi Kotak Lengkap dengan Resep, Bisa Jadi Ide Jualan

Bogordaily.net–  Menu nasi kotak berikut bisa jadi ide jualan. Banyak menu pilihan nasi kotak yang bisa kamu coba. Berikut adalah menu nasi kotak bento kekinian lengkap dengan resep yang mudah dan praktis.

Menu nasi kotak ini terdiri dari ayam goreng saus teriyaki dan sambal goreng kentang lengkap dengan tahu goreng.  Berikut menu nasi kotak kekininan bisa dijadikan sebagai ide jualan yang dirangkum dari YouTube Dapur Fany.

Ayam Goreng Saus Teriyaki

Bahan

– 1 ekor ayam

– 1/2sdt garam

– 1 buah jeruk nipis

Bumbu:

– 7 siung bawang putih

– 1 buah bawang bombay

– 3 buah cabe merah besar

– 1 batang daun bawang

– 200ml air

– 2sdm saus tomat

– 3 sdm kecap manis

– 1sdm saus teriyaki

– 1/4sdt kaldu bubuk

– 1sdt lada bubuk

Baca Juga: Resep Cumi Cabe Ijo, Enak, Gurih, dan Bikin Nambah Nasi

Cara membuat Ayam Goreng Saus Teriyaki:

Marinasi ayam dengan garam dan jeruk nipis selama sekitar 15 menit.

Iris bawang putih hingga halus, sisihkan.

Iris tipis bawang bombay, potong cabe merah besar, dan potong daun bawang.

Panaskan minyak, goreng ayam yang telah dimarinasi hingga kecokelatan. Jangan terlalu matang, angkat sisihkan.

Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih. Masukan ayam yang telah digorng tambahan air, saus tomat, sau sambal, keca manis, saus teriyaki, kaldu bubuk, masak hingga meresap. Kemudian tambahkan lada bubuk.

Masukan bawang bombay, cabe merah, dan daun bawang yang telah dipotong, aduk rata. Setelah matang angkat tiriskan.

Sambal Goreng Kentang

Bahan:

– 500 gr kentang, potong dadu

– 15 buah telur puyuh

– 7 buah cabe merah besar

– 4 siung bawang merah

– 2 siung bawang putih

– 1 butir kemiri

– 1 lembar daun jeruk

– 1/2 sdt garam

– 1/2 sdt kaldu bubuk

– 2 sdt gula pasir

Pelengkap:

– 1 bonggol selada

– 2 buah timun

– saus sambal

Cara membuat sambal goreng kentang:

Panaskan minyak goreng, masukan kentang yang telah dipotong. Masak hingga matang dan kecokletan sisihkan.

Goreng telur puyuh sebentar hingga berkulit.

Haluskan cabe merah besar, siung bawang merah, siung bawang putih, butir kemiri.

Tumis bumbu yang telah haluskan, tambahkan daun jeruk, garam, kaldu bubuk, gula pasir hingga matang.

Masukkan kentang, telur puyuh, masak hingga matang. Sisihkan.

Cara penyajian:

Siapkan wadah bento. Sediakan daun selada dan ditata di atas bagian nasi. Lalu cetak nasi dan taruh di atas daun selada.

Masukan ayam saus teriyaki, lalu sambal goreng kentang, tambahan tahu goreng dan saus untuk cocolan tahu.

Nasi kotak siap dihidangkan. Satu menu tersebut bisa jadi 9 hingga 10 nasi boks. Selamat mencoba.***

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here