Bogordaily.net– Ceker Teteh di Bondongan, Kota Bogor menjadi salah satu incaran para pecinta kuliner pedas.
Berawal dari resep turun menurun dari keluarga yang bekerja sebagai juru masak di Timur Tengah, kuliner ceker ayam dan tulang ayam, ‘Ceker Teteh’ dengan cita rasa pedas menjadi incaran pecinta kuliner di Bogor.
Lokasinya di Jalan Raya Bondongan Gang Mawar lll, Kelurahan Bondongan Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor. Ceker Teteh telah melayani para pecinta kuliner pedas baik Kota dan Kabupaten Bogor.
Dengan bumbu-bumbu pilihan dan dari cabai pilihan yang direbus, Ceker Teteh menyajikan rasa pedas asli yang bakal disukai penikmat kuliner pedas.
Baca Juga: Resep Mochi Isi Cokelat, Enak dan Lembut
“Ceker Teteh adalah usaha keluarga. Kualitas bahan dan bumbu kami pilih yang terbaik, khususnya cabai kami pilih yang benar benar segar,” ujar Tina, pemilik usaha keluarga Ceker Teteh saat ditemui di kediamannya, Selasa, 15 Agustus 2023.
Ceker Teteh, terang Teteh Tina, menyajikan kuliner pedas ceker dan Tulang Ayam ‘Setan’ (Tulset) yang menjadi primadona pelanggannya. Dalam satu hari bahkan bisa habis 250 porsi.
Sementara itu harganya pun terjangkau tidak sampai merogoh kocek puluhan ribu. Hanya dengan 15 ribu pembeli bisa duduk manis di rumah dan siap diantarkan ke lokasi.
Untuk hari Jumat, lanjut Tina, pihaknya memberika promo Jumat Berkah untuk warga Kota Bogor ‘Beli 5 dapat 1 Gratis,’
Untuk pemesanan, para pecinta kuliner pedas bisa mengunjungi akun Instagram @ceker_teteh01 , Facebook : Masakan Teteh atau nomor whatsapp 08999222877.(Ibnu Galansa)