Wednesday, 1 May 2024
HomeKabupaten BogorKKN di Desa Bojong, Mahasiswa STKIP Arrahmaniyah Edukasi Tentang Sains

KKN di Desa Bojong, Mahasiswa STKIP Arrahmaniyah Edukasi Tentang Sains

Bogordaily.net – Kegiatan Kuliah Kerja Nyata () Program Studi Pendidikan Biologi, 9 orang mahasiswa melakukan pengajaran di Sekolah MTS Ulin Nuha di Kampung Palengseran, RT.02/RW.04, Desa , Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor pada Jum'at 4 Agustus 2023.

Pada mahasiswa memberikan pengajaran disekolah tersebut di kelas 7, 8 dan 9. Dalam kegiatan tersebut dihadiri langsung Waket 3 kemahasiswaan Dr. H. Moch.Djohani, MM, Ketua Kaprodi Pendidikan Biologi Drs. Muh. Rais, MSi.

Tak hanya itu, ada pula Sekretaris Kaprodi Pendidikan Biologi Moch.Syamsuri Rachman, SE. MM, dosen pembimbing di lapangan Farida Susantina, M.Pd, Dwi Susanti, M.Pd dan Iqbal Mujadid M.Tr.Pi.

Edukasi Sains

Di sekolah, mahasiswa memberi edukasi ilmu biologi yang merupakan bagian dari keilmuan IPA yang sangat relevan dengan kehidupan sehari-hari kepada siswa.

Edukasi yang diberikan sebaiknya dipahami baik-baik oleh siswa, karena selain pembelajaran langsung dikelas secara teori, juga akan dilakukan praktek langsung di lapangan.

Baca juga : Masih Ada Waktu, Ini Cara Ikut Pelatihan Kartu Prakerja Gelombang 58

“Pengajaran dilakukan oleh mahasiswa di kelas 7, 8 dan 9. Edukasi yang disampaikan pada kelas 7 ialah edukasi pembelajaran pengenalan sains,” kata Dosen pembimbing Pendidikan Biologi 2023, Farida Susantina M, Pd.

Farida Susantina melihat saat mahasiswa menjelaskan konsep sains yang dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari dan lingkungan sekitar.

Tampak anak-anak sangat antusias dalam mengikuti pembelajaran yang disampaikan oleh mahasiswa yang diselingi berbagai macam games agar anak-anak mudah memahami pelajaran yang diberikan.

“Di kelas 8 juga tidak kalah menarik tema yang diberikan yaitu pembelajaran alat gerak. Siswa diminta menyebutkan alat gerak pada manusia beserta kegunaannya,” ujarnya.

Di kelas 9 mahasiswa menerangkan dunia hewan terutama Vertebrata class reptil yang didampingi oleh dosen pembimbing Bapak Iqbal Mujadid M.Tr.Pi.

Selain memberikan pembelajaran di kelas para mahasiswa juga memberikan edukasi anti narkoba di setiap kelas, kelas 7, 8 dan 9.

Pembekalan Bahaya Narkotika

Baca juga : Kode Promo Grab 4 Agustus 2023, Dapat Diskon dan Cashback Menarik!

Siswa diberi pembekalan tentang bahaya narkoba, jenis-jenis narkoba dan akibat dari menggunakan narkoba serta jenis tanaman yang mengandung zat narkotik yang harus dihindari.

“Hal ini sangat penting karena siswa ialah generasi penerus bangsa, yang memiliki banyak impian dalam hidupnya,” ungkapnya.

Dengan diberi edukasi, siswa dapat mencegah serta menolak, apabila terdapat pihak yang menawarkan ataupun jika ada tanaman yang mengandung narkoba, bisa menghindari.

Sebagai informasi, di akhir pembelajaran semua siswa kelas 7, 8 dan 9 dibawa ke kebun jagung petani.

Para siswa dikenalkan kandungan nutrisi jagung sebagai makanan yang bergizi, juga berbagai macam olahan makanan jagung yang disukai oleh anak-anak sebagai makanan sumber karbohidrat. (Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here