Sunday, 5 May 2024
HomeKabupaten BogorTerdampak Kekeringan, Ratusan Warga Citeureup Dapat Air Bersih 

Terdampak Kekeringan, Ratusan Warga Citeureup Dapat Air Bersih 

Bogordaily.net – Ratusan warga Desa Tajur, Kecamatan , Kabupaten Bogor yang terdampak mendapatkan bantuan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Kamis 7 September 2023.

Bupati Bogor Iwan Setiawan mengatakan, hari ini pihaknya berkordinasi dengan BPBD membagikan sebanyak 1,4 jt liter bagi masyarakat yang terdampak di Kecamatan .

Kucurkan 1,4 juta Liter

Baca juga : Semifinal AGT 2023, Putri Ariani Dapat Standing Ovation dari 4 Juri

“Hari ini 1.4 jt liter dari BPBD 925rb liter dari PDAM langsung 486rb liter terus Damkar juga. Saya minta pro aktif masyarakat ya jangan merasa ga kebagian. Saya minta untuk mencari kepada desa setempat untuk meminta dihubungi, masyarakat ke Kades ke Camat dan BPBD,” kata Iwan Setiawan kepada Wartawan, Kamis 7 September 2023.

Menurut Iwan, dari Desa fluktuatif yang sebelumnya 109 hingga kini berubah naik menjadi 166. Ia meminta agar dalam melalukan suplai harus dapat terorganisir.

“Berbagai Dinas kan sudah dibagi tugas DPKPP nya untuk membeli toren, kalo tiap hari kita kucurin ke ember kan lama, jadi biarkan pengucuran nya ke toren nantinya,” jelasnya.

Ia mengatakan, langkah kedua yang selama ini Pemkab Bogor lakukan, yakni memberikan pelayanan langsung hasil informasi dari BMKG sampai Oktober terkait masalah .

“Maka dari itu harus ada inovasi mudah mudahan dari kita juga membeli kan toren lalu nanti diisi,” ujar Iwan Setiawan.

Baca juga : Profil Luluk Sofiatul Jannah, Seleb Tikok Probolinggo Istri Polisi yang Viral

Iwan menambahkan, untuk wilayah yang terparah terdampak kekeringan diantaranya, wilayah Bogor Barat, seperti Jasinga, Nanggung, Sukajaya, Tenjo, serta wilayah Bogor tengah, seperti Sukaraja, Babakan Madang, dan Citeuerep, kemudian untuk wilayah Bogor Timur yakni Jonggol, Cariu dan Tanjungsari.

“Kalo di itung rata-rata ada juga 27 Kecamatan itu tidak desanya semua, ada 116 permintaan untuk warga. Mudah-mudahan kita dipusat terus berkordinasi bagaimana memaksimalkan pengadaan air di pdam dan sebagaianya, ” ungkapnya.(Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here