Monday, 20 May 2024
HomeKabupaten BogorPB Sarimbit Juarai Turnamen Badminton Cucurak Cup PB Bisma 

PB Sarimbit Juarai Turnamen Badminton Cucurak Cup PB Bisma 

Bogordaily.net – Persatuan Bulutangkis (PB) Sarimbit dari Pasar keluar sebagai juara Turnamen Cucurak Cup ke 3 PB Bisma yang digelar di lapangan outdoor di Kampung Cangkurawok RT02/04 Desa Babakan. 

Dalam partai final, PB Sarimbit berhasil mengalahkan PB Warjak dari Cibanteng Kecamatan Ciampea dengan skor 3-1 yang berlangsung pada Minggu (03/3/2024) malam. 

PB Sarimbit Juarai Turnamen Badminton Cucurak Cup PB Bisma 

Buyung Ketua Panitia mengatakan. pertandingan final antara PB Sarimbit dari PB Warjak berlangsung menarik karena merupakan partai puncak. 

Siapa calon juara baru dalam turnamen yang diselenggarakan ketiga kali ini?

Kedua klub memiliki pemain yang nyaris sama dalam skil dan kemampuan.  

Siapa yang jitu menerapkan strategi yang akan menentukan kemenangan. 

” Dalam pertandingan 5 partai strategi lebih dominan yang bisa menentukan,” jelasnya kepada bogordaily.net. 

Hal tersebut juga diungkapkan Agustiara Evi, manager tim PB Sarimbit. Keberhasilan Sarimbit memenangkan partai final adalah ketepatan menerapkan strategi.

Karena itu merupakan faktor dominan yang juga didukung motivasi para pemain yang solid dalam menjalankan tugasnya di partai-partai penentu. 

“Semua pemain memiliki peran dan kontribusi sama dalam kemenangan ini,” beber Evi sapaan akrabnya.

Lebih jauh diungkapkan bahwa PB Sarimbit menurunkan formasi 1,3,4 dengan partai pembuka dipercayakan kepada pasangan Tedi/Jaelani yang menumbangkan pasangan Kiki Saeful dari PB Warjak. 

Partai kedua PB Sarimbit Ano/Evi dikalahkan Asep/Robi sehingga skor menjadi 1-1.

Lalu partai ketiga pasangan unggulan dari PB Sarimbit, Cacu/Saoma Ramadhan mampu mengalahkan pasangan Hamid/Leo.

PB Sarimbit Juarai Turnamen Badminton Cucurak Cup PB Bisma 

Di partai keempat PB Sarimbit menurunkan Regi/Robby yang mengalahkan pasangan Asep Godeg/Topan.

Dengan kemenangan tersebut PB Sarimbit memastikan keunggulan 3/1. Sehingga partai kelima yang mempertemukan  Dodon/Toe lawan Doni/Ucup dari PB Warjak tidak dimainkan.***

(Gibran)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here