Sunday, 20 April 2025
HomeHiburanProfil Fanny Soegiarto, Vokalis Soegi Bornean yang Keluar

Profil Fanny Soegiarto, Vokalis Soegi Bornean yang Keluar

Bogordaily.net memutuskan mundur sebagai vokalis . Keputusan ini diambil Fanny setelah mempertimbangkan banyak hal. Ia pun menegaskan keputusan ini bukan diambil secara gegabah.

Berikut profil dan biodata Fanny Soegiarto. Fanny Soegiarto berasal dari Semarang, Jawa Tengah.

Baca juga : Film Korea Exhuma Sabet 4 Juta Penonton dan Puncaki Box Office

Meski begitu, Fanny Soegi memiliki darah Kalimantan. Ia memperlihatkan identitasnya itu melalui aksi panggungnya dengan memakai busana-busana nusantara.

“(Rumah) di Semarang, tapi memang ada keturunan Kalimantan, Palangkaraya,” ujar Fanny Soegi.

Gadis cantik berdarah Kalimantan ini lahir pada 7 September 1999.

Diketahui, Fanny tengah mengenyam pendidikan di salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia, yakni Universitas Diponegoro jurusan Ilmu Komunikasi.

Fanny Soegiarto tergabung dalam grup musik indie pop dari Jawa Tengah, .

Band terdiri dari tiga anggota, yaitu Aditya Ilyas dan Bagas Prasetyo sebagai pemain gitar, serta Fanny Soegiarto sebagai vokalis.

baru dikenal luas oleh publik setelah lagu mereka, Asmalibrasi viral di media sosial pada 2022.

Padahal band beranggotakan Fanny Soegiharto (vokalis), Aditya Ilyas (gitar), dan Bagas Prasetyo (gitar) itu sudah dibentuk sejak 2019.

Sebelumnya diketahui Fanny memutuskan keluar dari band .

Baca juga : Ramalan Cuaca Sabtu 2 Maret 2024, Bogor Hujan Lagi

“Halo, Saya Fanny Soegiarto. Saya ingin berbagi bahwa saya telah mengambil keputusan untuk mengundurkan diri dari grup band . Keputusan ini tidak diambil secara gegabah, melainkan setelah pertimbangan yang matang,” bunyi pernyataan Fanny lewat akun X pribadinya pada Jum’at, 1 Maret 2024.

Selanjutnya, Fanny akan melanjutkan karier bermusiknya dalam naungan namanya sendiri. Ia juga akan tetap membawakan lagu-lagu ciptaannya yang dirilis .

Lagu-lagu tersebut di antaranya Saturnus, Pijaraya, Asmaralibrasi, Haribaan, Raksa, Kala, serta Samsara & Aguna.

“Untuk ke depannya, saya akan tetap berkarya & membawa identitas saya dalam bermusik. Serta secara legal akan tetap membawakan lagu ciptaan Saya & Dimec Tirta F. : Saturnus, Pijaraya, Asmalibrasi, Haribaan, Raksa, Kala, Samsara & Aguna,” lanjutnya.

adalah grup indi yang terbentuk pada 2019 dan berasal dari Semarang.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here