Friday, 22 November 2024
HomeKabupaten BogorJelang Libur Lebaran Berakhir, Satlantas Polres Bogor Berlakukan One Way di Puncak

Jelang Libur Lebaran Berakhir, Satlantas Polres Bogor Berlakukan One Way di Puncak

Bogordaily.net Jelang hari terakhir libur Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, Satlantas Polres Bogor menerapkan one way atau sistem satu arah di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor Senin, 15 April 2024.

Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan oneway sejak pukul 08.05 WIB dan akan terus berlangsung dengan waktu yang belum ditentukan.

Wadir Lantas Polda Jawa Barat AKBP Edwin Affandi mengatakan prediksi pada hari terakhir libur Lebaran 1445 Hijriah akan menjadi puncak arus balik secara beriringan baik wisatawan dan pemudik.

Baca Juga: Ganjil Genap di Puncak Bogor Masih Berlaku, Simak Jadwalnya

Menurutnya, hari ini menjadi arus balik wisatawan dan pemudik. Sehingga memberikan imbauan bagi masyarakat yang melewati Puncak, termasuk memberikan informasi terkait oneway.

Oleh karena itu rekayasa one way arah atas kemungkinan dilaksanakan sebentar dan dilanjut dengan rekayasa oneway arah bawah (Jakarta) dan sekitarnya.

“Hari ini masih terjadi lonjakan roda dua yang akan melintas di kawasan wisata Puncak di hari ini sendiri tercatat 110.000 kendaraan yang bergerak di kawasan Puncak baik naik maupun turun,” kata Edwin Afandi, Senin 15 April 2024.

Ia menambahkan, selain rekayasa berupa oneway arah bawah dan atas, pihaknya meminta agar anggotanya menerapkan rekayasa lalu lintas betul ganjil-genap.

“Untuk pelaksanaan ganjil genap kita akan tetap laksanakan kemudian kita juga tetap akan melaksanakan pergelaran personel maksimal untuk menggelar pagar betis di lokasi lokasi rawan kepadatan,” ungkapnya. (Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here