Thursday, 2 May 2024
HomeKabupaten BogorPolres Bogor Buka Penitipan Mobil dan Motor saat Mudik Lebaran

Polres Bogor Buka Penitipan Mobil dan Motor saat Mudik Lebaran

Bogordaily.net – membuka penitipan kendaraan bermotor yakni mobil dan motor bagi masyarakat yang hendak mudik dan libur lebaran 1445 Hijriah.

Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro mengatakan bagi masyarakat Kabupaten Bogor yang khawatir kendaraannya jadi target kejahatan pada libur lebaran kali ini. Sebab bisa menitipkan kendaraannya di polsek terdekat mulai Rabu, 3 April 2024.

“Mulai tanggal 3 April kita akan membuka seluruh kantor polsek seluruh kantor polisi, kita buka untuk tempat penitipan motor dan tempat penitipan mobil gratis,” kata AKBP Rio Wahyu Anggoro.

Baca Juga: Sebelum Perjalanan Jauh, Simak Tips Bagi yang Mudik dengan Mobil

Menurutnya, masyarakat yang hendak menitipkan kendaraan di polsek terdekat, kata Rio, diimbau untuk menyertakan surat tanda kendaraan bermotornya.

“Nanti kita akan berikan surat penitipan, kita akan amankan selama dia mudik lebaran,” jelasnya.

Ia mengatakan, penitipan kendaraan yang dilakukan oleh pihak kepolisian ini tidak memiliki batasan waktu khusus.

“Bebas masyarakat maunya pulang sampai kapan, kita jagain. Karena kami hadir di tengah masyarakat dengan hati yang tulus,” ujar AKBP Rio.

Polisi menambahkan, selain membuka penitipan mobil dan motor, juga berkomitmen untuk menjaga rumah-rumah kosong yang ditinggal penghuninya selama libur lebaran.

“Seluruh anggota Polri harus melakukan patroli 1×24 jam, agar rumah-rumah kosong yang ditinggalin nanti akan kami pasangi stiker,” ungkapnya. (Albin Pandita)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here